Connect With Us

Selain Bencana Banjir, Bupati Tangerang Waspadai Puting Beliung

Tim TangerangNews.com | Rabu, 10 November 2021 | 15:05

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar. (@TangerangNews / Republika)

TANGERANGNEWS.com-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengapresiasi kesiapsiagaan TNI/Polri, BPBD, Tagana serta para relawan-relawan dari masyarakat dalam mengantisipasi terjadinya bencana alam di Kabupaten Tangerang.

Zaki mengatakan, memasuki musim hujan ini bukan saja harus mewaspadai terjadinya bencana banjir, tetapi harus juga mengantisipasi adanya bencana angin puting beliung yang masih sering terjadi di wilayah Kabupaten Tangerang.

"Dan untuk kesediaan kita saat ini baik itu sembako dan peralatan-peralatan mudah-mudahan bisa mencukupi pelayanan kepada masyarakat," kata Zaki di Kabupaten Tangerang, Rabu 10 November 2021, dilansir dari Antara.

Ia menyebutkan, untuk titik-titik bencana banjir itu ada sekitar 18 titik di 29 kecamatan di Kabupaten Tangerang, lokasi tersebut berada di sekitar aliran sungai dan di daerah merupakan genangan air.

"Jadi nanti 18 titik ini kita akan lebih prioritaskan penanganannya," tuturnya.

Menurut Zaki, untuk ketersediaan sarana dan prasarana seperti perahu karet baik itu milik BPBD Tangerang, TNI/Polri dipastikan aman dan bisa mencukupi kebutuhan dalam penanggulangan bencana.

"Jika nanti suasana bencana lebih besar dalam penyiapan sarana dan prasarana tentunya kita akan bekerjasama dengan pihak lain," jelas Zaki.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

BISNIS
Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:14

Bagi para pelaku usaha yang ingin membawa bisnisnya naik kelas, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 menjadi ajang yang sayang untuk dilewatkan.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill