Connect With Us

Pemkab Tangerang Siagakan Tempat Isolasi Terpusat Tangkal Omicron

Tim TangerangNews.com | Kamis, 6 Januari 2022 | 10:45

Juru bicara Satgas Penanganan dan Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Tangerang, dr Hendra Tarmizi. (@TangerangNews / Diskominfo Kab.Tangerang)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menyiagakan sejumlah fasilitas kesehatan seperti rumah sakit dan tempat isolasi terpusat untuk mengantisipasi penularan Covid-19 varian Omicron yang belakangan ini merebak. 

Juru Bicara Penanganan dan Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Tangerang, Hendra Tarmizi mengatakan, rumah sakit dan kamar-kamar khusus sebanyak 1.300 disiapkan. “Begitu juga tempat isolasi terpusat kita siagakan," kata Hendra di Tangerang,  Rabu 5 Januari 2022, dikutip dari Medcom.

Sebagai bentuk kesiapsiagaan mengantisipasi potensi masuknya varian Omicron, kata Hendra, Pemkab Tangerang kembali mengaktifkan Satgas Covid-19 di tingkat rukun warga (RW) dan rukun tetangga (RT). 

“Untuk dapat terdeteksi dengan cepat. Nantinya jika ada warga dari luar bisa secara cepat dilaporkan dan ditangani,” ucapnya.

Sejauh ini, sambung Hendra, di wilayah Kabupaten Tangerang belum ada ditemukan warganya yang terpapar varian Omicron. "Tapi kita imbau masyarakat untuk tidak lengah dan terus terapkan protokol kesehatan dalam setiap aktivitasnya," tutur dia. 

Kementerian Kesehatan sebelumnya meminta Pemkab Tangerang untuk meningkatkan kewaspadaan adanya varian Omicron. Karena itu, Pemkab Tangerang  segera menyiapkan infrastruktur kebutuhan kesehatan dan ketersediaan obat-obatan. 

"Sesuai instruksi dari Kemenkes kita harus waspada dan selalu berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 jika ada penemuan hal-hal mencurigakan," ujar Hendra.

KAB. TANGERANG
15,5 Hektare Sawah Rusak Gegara Kekeringan, Pemkab Tangerang Salurkan 71 Mesin Pompa Air

15,5 Hektare Sawah Rusak Gegara Kekeringan, Pemkab Tangerang Salurkan 71 Mesin Pompa Air

Senin, 9 September 2024 | 19:54

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menyalurkan puluhan mesin pompa air kepada para petani, menyusul kekeringan yang mengakibatkan rusaknya persawahan, Senin 9 September 2024.

BISNIS
Harplenas, Ratusan GraPARI Berikan Program Loyalitas dan Apresiasi Bagi Pelanggan

Harplenas, Ratusan GraPARI Berikan Program Loyalitas dan Apresiasi Bagi Pelanggan

Sabtu, 7 September 2024 | 22:20

Telkomsel turut memperingati Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) dengan menyapa, mengapresiasi, dan membangun hubungan yang lebih dalam dengan para pelanggan di seluruh Indonesia.

BANDARA
 Bandara Soekarno-Hatta Sukses Kawal Kedatangan dan Kepulangan Paus Fransiskus

Bandara Soekarno-Hatta Sukses Kawal Kedatangan dan Kepulangan Paus Fransiskus

Jumat, 6 September 2024 | 12:47

Bandara Internasional Soekarno-Hatta dengan sukses mengawal kedatangan dan kepulangan Paus Fransiskus.

TEKNO
Sistem Bermasalah, Begini Cara Refund E-Meterai Resmi Peruri

Sistem Bermasalah, Begini Cara Refund E-Meterai Resmi Peruri

Senin, 9 September 2024 | 10:08

Bagi Anda yang baru saja melakukan pembelian e-Meterai resmi dari Peruri melalui situs meterai-elektronik.com dan mengalami kendala, jangan khawatir!

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill