Connect With Us

Satu Pegawai Positif Covid-19, Disnaker Kabupaten Tangerang Ditutup

Tim TangerangNews.com | Selasa, 25 Januari 2022 | 17:57

Plt Kepala Disnaker Kabupaten Tangerang, Beni Rachmat. (@TangerangNews / Diskominfo Kab.Tangerang)

TANGERANGNEWS.com–Seorang pegawai atau staf Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tangerang, Banten, terkonfirmasi positif tertular Covid-19. Guna mencegah penularan lebih luas, Disnaker setempat menutup sementara kegiatan kerja di kantor instansi itu mulai Selasa ini.

"Kami sudah sampaikan di depan gerbang berupa pamplet bahwa penyelenggaraan Kedinasan Tenaga Kerja ini ditutup selama dua hari," kata Sekretaris Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tangerang, Beni di Tangerang, Selasa 25 Januari 2022, dikutip dari Antara.

Beni menyebutkan bahwa selama penutupan kantor atau gedung tersebut, seluruh pegawai diarahkan untuk bekerja dari rumah masing-masing guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Pelayanan kepada masyarakat sudah dilakukan secara 'online', jadi secara garis besar pelayanan tidak terganggu," tutur Beni.

Beni menerangkan, laporan seorang pegawai  terkonfirmasi positif Covid-19 diterima oleh jajarannya pada Senin 24 Januari lalu, dengan terdeteksi hanya satu orang setelah dilakukan pemeriksaan tes usap antigen.

"Karena dia (pegawai) merasa memiliki kontak erat dengan orang yang positif, jadi sadar diri dan langsung melakukan pemeriksaan, ternyata hasilnya positif juga," tutur Beni.

Ia menambahkan, setelah dinyatakan terpapar virus Corona, pihaknya pun langsung berkoordinasi dengan tim Satgas Covid-19 Kabupaten Tangerang untuk melakukan penelusuran terhadap pegawai lain yang telah melakukan kontak erat.

Adapun pegawai yang dinyatakan positif, saat ini telah dilakukan isolasi secara mandiri di rumahnya.

OPINI
Tirani Minoritas

Tirani Minoritas

Senin, 16 September 2024 | 08:27

Tirani minoritas adalah kesewenang-wenangan yang dilakukan oleh kaum minoritas. Tentu saja tidak ada yang dapat melakukan kesewenang-wenangan kecuali adalah golongan elit atau sekelompok kecil ( minoritas) elit penguasa.

NASIONAL
PLN Paparkan Strategi Menuju Net Zero Emissions 2060, Bakal Kurangi PLTU 

PLN Paparkan Strategi Menuju Net Zero Emissions 2060, Bakal Kurangi PLTU 

Kamis, 19 September 2024 | 09:24

PT PLN (Persero) membeberkan langkah-langkah strategis dalam mendukung transisi energi menuju Net Zero Emissions (NZE) pada tahun 2060.

BISNIS
Brand Favorit Emak-emak, Tupperware Umumkan Resmi Bangkrut

Brand Favorit Emak-emak, Tupperware Umumkan Resmi Bangkrut

Kamis, 19 September 2024 | 09:46

Tupperware, merek yang sudah menjadi favorit di kalangan ibu-ibu selama puluhan tahun, resmi mengumumkan kebangkrutannya, pada Selasa, 17 September 2024, malam waktu setempat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Siapkan SDM Unggul, ITPLN Rekrut 135 Mahasiswa Ikut Program Ikatan Kerja

Siapkan SDM Unggul, ITPLN Rekrut 135 Mahasiswa Ikut Program Ikatan Kerja

Selasa, 10 September 2024 | 19:08

Dalam rangka membangun Sumber Daya Manusia (SDM) unggul di bidang kelistrikan nasional, PT PLN (Persero) merekrut 135 mahasiswa Institut Teknologi PLN (ITPLN) yang terpilih untuk mengikuti program ikatan kerja.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill