Connect With Us

Seluruh Taman Tematik di Kota Tangerang Ditutup Dampak Kasus Covid-19 Naik

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 23 Januari 2022 | 16:39

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) menutup seluruh taman tematik dan ruang terbuka hijau akibat naiknya kasus Covid-19. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) menutup seluruh taman tematik dan ruang terbuka hijau akibat naiknya kasus Covid-19.

"Iya, seluruh taman kami tutup mulai Jumat tanggal 21 Januari 2022 kemarin," ujar Hendri Pratama, Kepala Bidang Pertamanan dan Dekorasi Kota Disbudpar Kota Tangerang, Minggu 23 Januari 2022.

Penutupan taman tematik dan ruang terbuka hijau ini juga menindaklanjuti Surat Edaran (SE) Walikota Tangerang nomor 180/41-Bag.Hkm/2022.

"Tentunya, kebijakan penutupan taman tematik ini untuk menekan kasus Covid-19, karena kasusnya sedang naik," jelasnya.

Penutupan taman dan ruang terbuka hijau akan dilakukan hingga batas waktu yang belum ditentukan atau melihat perkembangan situasi pandemi Covid-19.

Selama ditutup juga, taman-taman tematik dan ruang terbuka hijau tetap diawasi oleh Satgas Taman yang disebut Brigade 1016.

"Kami mengimbau masyarakat untuk bersabar untuk tidak mengunjungi taman dahulu, sehingga kami ingatkan masyarakat untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan," pungkasnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill