Connect With Us

Vaksinasi Digelar di Setiap Polsek di Polresta Tangerang Selama Ramadan

Tim TangerangNews.com | Jumat, 8 April 2022 | 19:47

Polsek Kronjo Polresta Tangerang menggelar vaksinasi pada malam Ramadan. (@TangerangNews / Bidhumas Polda Banten)

TANGERANGNEWS.com - Gerai vaksinasi presisi di bulan Ramadan dibuka di setiap markas kepolisian sektor wilayah hukum Polresta Tangerang. Hal ini dilakukan guna mengakomodasi tingginya animo masyarakat mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau vaksin booster.

Jajaran Polsek Kronjo Polresta Tangerang misalnya, menginisiasi pelaksanaan vaksinasi booster dengan membuka gerai vaksinasi presisi di Kp. Pasilian Lama Desa Pasilian, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang. Vaksinasi pada malam hari dimulai pukul 21.00 WIB hingga pukul 23.00 WIB selama bulan Ramadan 1443 Hijriah. 

“Kami mengalokasikan 1.000 dosis vaksin mulai dari vaksin lanjutan atau booster, vaksin dosis kedua serta vaksin anak usia 6-11 tahun setiap malam selama Ramadan,” kata Kapolsek Kronjo AKP Sri Raharja, Kamis 7 April 2022.

Sri Raharja menerangkan, gerai vaksinasi presisi di bulan Ramadan ini untuk mendukung program percepatan vaksinasi. “Apalagi vaksinasi dosis ini juga sudah ditetapkan pemerintah sebagai syarat perjalanan dalam negeri saat musim mudik Lebaran nanti,” ujarnya.

Menurut dia, gerai vaksinasi presisi dosis booster ini direspons positif oleh para warga. “Walaupun ramai yang datang tapi tertib dan nyaman karena ada petugas dari Polsek Kronjo yang sigap mengatur pelaksanaannya,” kata Sri Raharja.

Ia menambahkan bahwa selain di Kp. Pasilian Lama Desa Pasilian, Kecamatan Kronjo, kegiatan vaksinasi presisi juga digelar di Klinik Bhakti Mulya Kronjo pada pagi hari pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB.

“Alhamdulillah antusias masyarakat sangat tinggi, sasaran vaksinasi ini semua masyarakat tapi yang datang mayoritas masyarakat yang ingin mudik Lebaran,” ungkapnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill