Connect With Us

Dapat Sembako, Warga Serbu Gerai Vaksinasi di Neglasari Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 2 April 2022 | 15:56

Sembako yang akan dibagikan kepada vaksinasi Polsek Neglasari Polres Metro Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Gerai vaksinasi Polsek Neglasari Polres Metro Tangerang diserbu para peserta di sejumlah lokasi seperti Aeropolis dan Mapolsek Neglasari, Sabtu 2 April 2022. Para peserta antusias karena selain divaksin Covid-19, mereka juga mendapatkan sembako.

Kapolsek Neglasari Kompol Putra Pratama mengatakan, pihaknya menjadi jembatan antara para dermawan dengan masyarakat yang kurang mampu dalam pelaksanaan vaksinasi.

Menurutnya, Polsek Neglasari berkerja sama dengan Kecamatan Neglasari menerima bantuan dari pengusaha, komunitas, pergudangan, vihara ataupun klenteng berupa sembako, kemudian disalurkan peserta vaksin.

"Kami tidak menerima bantuan dalam bentuk uang, yang kami terima hanya bantuan dalam bentuk sembako yang kami jadikan penarik minat masyarakat untuk mau vaksin sehingga target pelaksanaan vaksin di Kecamatan Neglasari tercapai," ujarnya.

Dia menyebut, Vihara Dhamma Budhi Bhakti atau Vihara Butong yang berlokasi di Karang Sari Neglasari rutin memberikan bantuan sembako kepada masyarakat melalui Polsek Neglasari.

"Hari ini saja, 100 paket sembako diterima Polsek Neglasari dari Vihara Butong, yang langsung dibagikan di lokasi vaksin. Masih ada beberapa Klengteng atau Bio yang membantu 250 paket minyak goreng satu liter, polsek akan cicil untuk dibagikan sebagai penarik minat warga agar mau divaksin mulai besok hari pertama puasa," katanya.

Saat ini pencapaian persentase vaksinasi booster di wilayah hukum Polsek Neglasari baru mencapai 45,04% "Masih jauh dari target untuk mencapai di atas 60%," jelasnya.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill