Connect With Us

Lippo Karawaci Terapkan Prinsip ESG Lewat Bantuan Perlengkapan Sekolah untuk Anak Yatim

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 12 Mei 2022 | 17:55

PT Lippo Karawaci Tbk memberikan bantuan perlengkapan sekolah kepada 200 anak yatim berdomisili di sekitar Lippo Village, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sebagai wujud konkret penerapan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) yang berorientasi kepada nilai People, PT Lippo Karawaci Tbk. (LPKR) terus menyalurkan bantuan ke warga sekitar lingkungan Lippo Village, Kabupaten Tangerang.

Salah satunya dengan membagikan ratusan bantuan melalui Town Management Division (TMD), berupa tas sekolah, alat tulis, susu, dan minyak goreng kepada para anak yatim. 

Ada sekitar 200 anak yatim yang menerima bantuan tersebut berdomisili di empat kelurahan di sekitar Lippo Village, yaitu Kelurahan Binong, Kelurahan Bencongan Indah, Kelurahan Kelapa Dua, dan Kelurahan Panunggangan Barat. 

Bantuan diberikan saat acara buka puasa bersama di Maxxbox Lippo Village, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, pada 25 April 2022, lalu. 

CEO LPKR John Riady mengatakan pihaknya selalu berupaya menjalankan prinsip ESG dalam setiap operasional perusahaan termasuk bagi para stakeholders, selaras dengan penerapan nilai People.

"Semoga bantuan ini bisa membangkitkan semangat bagi para anak yatim piatu untuk terus bersekolah," katanya.

Camat Kelapa Dua Prima Saras Puspa mengapresiasi bantuan yang diberikan Lippo Karawaci terhadap warganya yang yatim piatu.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada LPKR, karena peduli terhadap terhadap para anak yatim yang tinggal di sekitar kawasan kota mandiri Lippo Village Karawaci. Kami berharap bantuan ini akan memberikan kebahagiaan kepada mereka," ujarnya.

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

HIBURAN
Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 November 2025 | 15:58

Akhir tahun bakal makin seru di Paramount Gading Serpong. Dalam rangka ulang tahun ke-19, Paramount Enterprise siap menggelar acara paling heboh dan penuh warna, Paramount Color Walk 2025

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill