Connect With Us

Pererat Silaturahmi, Polresta Bersama Wartawan Kabupaten Tangerang Adakan Lomba Game PS 4

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 13 Februari 2023 | 23:30

Wartawan dan anggota Polresta Tangerang bertanding dalam lomba game PlayStation (PS) 4 untuk merayakan Hari Pers Nasional (HPN) 2023, Senin 13 Februari 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Polresta Tangerang bersama wartawan se-Kabupaten Tangerang mengadakan perlombaan game PlayStation (PS) 4, untuk merayakan Hari Pers Nasional (HPN) 2023.

Ketua SIWO pada Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Mulyadi mengatakan, perlombaan yang digelar di Gedung Satlantas Polresta Tangerang, Senin 13 Februari 2023 ini, diusung untuk menjalin kedekatan antara Kepolisian dengan wartawan sebagai mitra.

"Lomba PS itu dimenangkan oleh Akbar sebagai juara pertama, Ramzy juara kedua, dan Jaka dari Polresta Tangerang sebagai juara ketiga," ucap Mulyadi yang juga Wartawan Radar Banten.

Mulyadi mengungkapkan, ada sekitar 23 wartawan yang bertugas di Kabupaten Tangerang mengikuti perlombaan ini.

"Ini adalah ajang silaturahmi. Semoga kedepannya kita bisa terus bersinergi," katanya.

Sementara itu, Kepala Satuan (Kasat) Lantas Polresta Tangerang Fikri Ardiansyah mengatakan, dengan diadakannya lomba PS tersebut, kedepannya antara wartawan dengan Kepolisian bisa terus bermitra.

"Saling membantu dan saling bersinergitas agar Kabupaten Tangerang ini bisa lebih maju kedepannya," ucapnya.

Fikri juga mengucapkan selamat Hari Pers Nasional 2023 untuk semua Pers di Indonesia ini khususnya Kabupaten Tangerang.

"Selamat Hari Pers, seperti slogannya, Pers Bebas Demokrasi Bermartabat," pungkanya.

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Jamin Pemangkasan Dana TKD Takkan Berdampak pada Gaji ASN

Pemkab Tangerang Jamin Pemangkasan Dana TKD Takkan Berdampak pada Gaji ASN

Minggu, 2 November 2025 | 16:21

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menjamin, gaji aparatur sipil negara (ASN) tidak akan terkena imbas pemangkasan dana transfer ke daerah (TKD) pada tahun anggaran 2026.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

KOTA TANGERANG
Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Jumat, 31 Oktober 2025 | 22:20

Hujan deras yang disertai angin kencang menerjang Kota Tangerang pada Jumat 31 Oktober 2025, sore. Badai yang berlangsung lebih dari satu jam ini mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan genangan air tinggi, memicu kemacetan lalu lintas

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill