Connect With Us

Menipis, Blanko Pembuatan KTP di Kabupaten Tangerang Hanya untuk Urgent

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 24 Mei 2023 | 15:09

Sejumlah warga mengajukan permohonan pembuatan KTP di Disdukcapil Kabupaten Tangerang, Rabu 24 Mei 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Blanko Kartu Tanda Penduduk (KTP) di Kabupaten Tangerang menipis. Akibat keterbatasan tersebut, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) memutuskan pembuatan KTP hanya untuk kebutuhan mendesak saja.

"Hanya untuk urgent, karena memang dari pusat lagi dalam proses pengadaan. Kan karena blanko dari pusat," ucap Hedi M Hartadi, Kepala Bidang (Kabid) Pendaftaran Penduduk kepada Tangerangnews.com, Rabu, 24 Mei 2023.

Hedi mengatakan, walaupun Blanko menipis dan hanya untuk urusan mendadak saja, tetapi pelayanan tetap berjalan seperti biasanya.

"Ada kita hanya menerima 5 atau 3 penerbitan KTP per hari. Tapi kalau pelayanan digital itu ada seratusan," katanya.

Hedi menyebutkan jika hari normal seperti biasa, pihaknya dalam sehari bisa menerbitkan 1.000 blanko.

"Kita kurang lebih menerbitkan 1.000 keping kalau normal kalau sekarang cuma 5 saja," pungkasnya.

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill