Connect With Us

Ambrol, Warga Kesal Penutupan Bekas Galian Kabel PLN di Tigaraksa Tangerang Asal-asalan

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 21 Juni 2023 | 17:05

Bekas proyek galian kabel PLN yang ambrol di Jalan Tapos Tigaraksa-Jambe, Kabupaten Tangerang, Rabu 21 Juni 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Proyek galian kabel Perusahan Listrik Negara(PLN) di Jalan Tapos Tigaraksa-Jambe, Kabupaten Tangerang menyisakan bekas pekerjaan yang amburadul.

Hindun, salah satu warga yang rumahnya dilewati oleh proyek tersebut menyesalkan atas ketidakprofesionalan yang dilakukan oleh pekerja proyek. Pasalnya, bekas galian tidak dirapihkan seperti sedia kala.

"Pemasangan tanah serta pengecorannya tidak maksimal sehingga ambrol dan membahayakan," ucapnya kepada Tangerangnews.com, Rabu 21 Juni 2023.

Hindun mengatakan, sejak awal pengerjaan penutupan galian, ia melihat hasilnya tidak bagus dan terkesan asal-asalkan. Akibatnya, bekas galian tersebut ambrol setelah dilintasi truk.

Ia pun telah menghubungi nomor pengaduan PLN dan menceritakan permasalahan bekas galian kabel tersebut. Namun, hingga saat ini belum ada respon.

"Sudah menghubungi ke nomor darurat PLN tapi belum direspon, semoga dalam waktu dekat segera diatasi," ucap Hindun.

Sementara itu, Kanit Binamas Polsek Tigaraksa IPDA Rolling mengakui jika di wilayahnya kerap ditemukan kasus serupa. Maka dari itu, dia mendukung masyarakat untuk melaporkan hal tersebut.

"Laporkan ke PLN saja supaya segera diperbaiki, karena itu pekerjaan tidak berkualitas sampai ambrol begitu, semoga segera bisa diperbaiki," pungkasnya.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill