Connect With Us

Kapolresta Tangerang Ajak Pejabat Baru Tancap Gas Amankan Agenda Pemilu 2024

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 11 Januari 2024 | 04:33

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono memimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Wakapolresta Tangerang AKBP Agus Sugiyarso, di Aula Parama Satwika Polresta Tangerang Polda Banten, Rabu 10 Januari 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono memimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Wakapolresta Tangerang di Aula Parama Satwika Polresta Tangerang Polda Banten, Rabu 10 Januari 2024.

Kombes Pol Indra Mardiana yang sebelumnya menjabat Wakapolresta Tangerang menyerahkan jabatan kepada AKBP Agus Sugiyarso.

Upacara berlangsung sederhana dihadiri pejabat utama Polresta Tangerang dan Kapolsek jajaran.

"Serah terima jabatan di lingkungan Polri merupakan proses yang sudah terencana dan merupakan dinamika organisasi sekaligus dalam rangka promosi bagi pejabat yang bersangkutan guna meniti karir di lingkungan Polri,” kata Baktiar.

Jabatan Wakapolresta, adalah jabatan strategis unsur pimpinan. Keberadaannya sangat diperlukan untuk membantu operasional kinerja seluruh jajaran di Polresta Tangerang.

Oleh karena itu, Baktiar berpesan, agar pejabat baru bisa langsung segera beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru.

"Juga langsung bersinergi untuk bersama-sama mengamankan agenda pesta demokrasi Pemilu 2024," tandas Baktiar.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

HIBURAN
Jalan di Karawaci Tangerang Ditutup untuk Syuting Film Lisa Blackpink, Ini Alternatifnya

Jalan di Karawaci Tangerang Ditutup untuk Syuting Film Lisa Blackpink, Ini Alternatifnya

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bersama Satlantas Polres Metro Tangerang Kota akan memberlakukan rekayasa lalu lintas dan penutupan jalan sementara di ruas Jalan K.S Tubun Karawaci, mulai 28-31 Januari 2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

TANGSEL
Genjot Kualitas SDM, Tangsel Perluas Akses Beasiswa dan Digitalisasi Pendidikan di 2026

Genjot Kualitas SDM, Tangsel Perluas Akses Beasiswa dan Digitalisasi Pendidikan di 2026

Rabu, 28 Januari 2026 | 23:25

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menetapkan penguatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai prioritas utama dalam peta pembangunan tahun 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill