Connect With Us

Banjir Rendam Akses TPS di Bencongan Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 14 Februari 2024 | 09:21

Banjir merendam jalan menuju TPS di RW20 Kelurahan Bencongan, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Rabu 14 Februari 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Hujan yang mengguyur wilayah Tangerang mengakibatkan banjir di sejumlah tempat saat hari pencoblosan Pemilu 2024, pada Rabu 14 Februari 2024.

Seperti di Kelurahan Bencongan, Kelurahan Bencongan, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, banjir setinggi 30-40 sentimeter merendam akses menuju TPS 109, 110, 111 dan 112 di RW 20.

Anwar Rivai, Ketua RW 020 menjelaskan, hujan mengguyur kawasn tersebut sejak pukul 03.00 dini hari. Lalu, pada pukul 05.00 WIB, air mulai naik hingga mencapai selutut orang dewasa.

Setidaknya sekitar 100 kepala keluarga di pemukiman tersebut terendam banjir, termasuk 4 titik TPS.

"Sejak pukul 06.00 WIB, petugas TPS sudah bersiaga di lokasi. Mulai dari persiapan, pengambilan sumpah, hingga menghitung kertas suara. Jadi TPS aman tidak kebanjiran, hanya akses jalannya yang terendam," ujarnya.

Adapun lokasi empat TPS itu berada di dalam Gor Kutai yang posisinya lebih tinggi dari jalan, sehingga tidak terendam banjir.

Meski begitu, pihaknya menyiagakan satu unit perahu karet di Masjid AnNur, yang lokasinya tak jauh dari TPS. Hal ini untuk menjemput para pemilih bilamana banjir sudah tidak bisa dilalui.

"Ada perahu karet, kemarin itu sumbangan dari salah satu Caleg DPR RI. Kami siagakan menjemput warga untuk menyoblos, atau untuk evakuasi jika diperlukan," kata Rivai.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

TANGSEL
Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Senin, 17 November 2025 | 18:51

Meningkatnya keprihatinan publik akibat kasus perundungan (bullying) fatal yang menimpa pelajar SMPN 19 Tangerang Selatan (Tangsel), inisial MH, 13, mendorong Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti untuk mengambil langkah

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill