Connect With Us

Sedan Ludes Terbakar di Jalan Raya Pemda Kabupaten Tangerang Diduga Gegara Korslet

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 8 September 2024 | 14:40

Petugas BPBD memadamkan kebakaran mobil di Jalan Raya Pemda, Kabupaten Tangerang, Minggu 8 September 2024, pagi. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Satu unit sedan Honda City ludes terbakar di Jalan Raya Pemda, Kabupaten Tangerang, Minggu 8 September 2024, pagi.

Berdasarkan informasi, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 08.40 WIB. Mobil berplat Nomor B-1998-CER tengah melintas di lokasi. Tiba-tiba saja keluar api dari bagian kap mesin hingga membakar badan mobil tersebut. 

BPBD Kabupaten Tangerang yang menerima laporan langsung terjunkan tim dari Pos Damkar Tigaraksa. Api dapat dipadamkan setelah petugas bekerja selama 30 menit.

Berdasarkan laporan Pusdalops BPBD Kabupaten Tangerang, kebakaran duga akibat adanya korsleting pada kelistrikan kendaraan tersebut. Beruntung tidak ada laporan korban jiwa maupun luka luka pada peristiwa ini. 

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill