Connect With Us

Bahas Kesetaraan Gender, Maesyal Sebut Partisipasi Perempuan di Pemkab Tangerang Sudah Baik

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 10 November 2024 | 21:23

Paslon nomor urut 02 Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah berdebat terkait kesetaraan gender dengan Paslon nomor urut 03, dalam Debat Kedua Pilbup Tangerang 2024, pada Minggu, 10 November 2024. (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra)

TANGERANGNEWS.com- Debat Kedua Pilbup Tangerang 2024, yang diselenggarakan pada Minggu, 10 November 2024, semakin memanas.

Para kandidat saling melontarkan pertanyaan untuk mengorek program-program dan gagasan lawannya untuk Kabupaten Tangerang lima tahun ke depan.

Dalam sesi debat, Calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah menyinggung terkait kesetaraan gender, tepatnya partisipasi perempuan dalam pembangunan di Kabupaten Tangerang.

"Saat ini berdasarkan data Bappeda pada 2023, bahwa Indeks Pembangunan Gender di Kabupaten Tangerang sudah mencapai 91,67%. Komitmen apa yang saudara berikan untuk menjamin bahwa kaum perempuan di Kabupaten Tangerang bisa berkontribusi lebih baik dalam pelaksanaan pembangunan," tanya Intan kepada paslon nomor urut 03.

Menjawab pertanyaan Intan, paslon nomor urut 03 menyebut jumlah pegawai perempuan di Kabupaten Tangerang memang sudah 60%, namun tidak menempati posisi-posisi pimpinan.

Menanggapi itu, Calon Bupati Tangerang nomor urut 02 Maesyal Rasyid mengatakan, sebetulnya sudah banyak kaum perempuan yang sudah menduduki jabatan struktural di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang.

"Jadi, ada lima wanita atau perempuan yang menduduki jabatan eselon II di Pemkab Tangerang," ujar Maesyal.

Di antaranya ialah inspektur, kemudian kepala dinas olahraga, kepadal dinas perpustakaan, dinas koperasi, serta dinas pemuda dan olahraga.

"Jadi ada lima para kepala dinas yang sudah diduduki oleh wanita, sebelumnya juga sama. Ada beberapa wanita diberikan kesempatan untuk jabatan kepala dinas yang tentunya ini di wilayah kecamatan juga sudah ada," pungkas Maesyal.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill