Connect With Us

Motif Pembunuhan Wanita Terbungkus Kasur Gegara Sakit Hati, Dieksekusi Usai Berhubungan Badan

Yanto | Kamis, 14 November 2024 | 19:08

Petugas Kepolisian menangkap terduga pembunuh wanita dalam kasur di Cikupa, Kabupaten Tangerang, Senin 11 November 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Polisi mengungkap motif pembunuhan wanita yang jasadnya ditemukan terbungkus kasur di Cikupa, Kabupaten Tangerang, Senin 11 November 2024, lalu.

Diketahui, pelaku berinisial HH menghilangkan nyawa N karena faktor sakit hati dengan ucapan korban, saat selesai melakukan hubungan badan. Diduga korban merupakan pekerja seks komersial (PKS). 

"Katanya sakit hati, mengenai transaksional (harganya) entah diomongin apa, pelaku tersinggung," kata Kapolresta Tangerang Kombes Baktiar Joko Mujiono, Kamsi 14 November 2024.

Tidak hanya melakukan perbuatan kejinya, pelaku juga menyimpan korban yang sudah tewas di dalam kontrakan hingga beberapa hari.

"Sudah melakukan (pembunuhan) bingung mau di kemana. Jadi disimpan di ruangan belakang hingga 2-3 hari," ungkap Kapolresta.

Rencana awalnya, pelaku hendak membuang jenazah di kali kawasan Cikupa, namun ia berhenti di tengah jalan.

"Keterangan pelaku, mau dibuang ke sungai, kemungkinan. Tapi belum terlaksana di tengah jalan begitu sudah keburu siang takut warga sekitar melihat," tambah Kapolresta.

Sementara berdasarkan pengakuan tersangka, ia berkenalan dengan korban melalui media sosial Michat.

"Pelaku kenal di Michat, korban emang pekerja seks komersial, karena dari pihak keluarga korban sendiri mengakui," terang Kapolres.

Sebelumnya diberitakan seorang wanita yang belum diketahui identitasnya ditemukan oleh warga Talagasari, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang dalam kondisi terbungkus kasur lantai di Jalan Balai Desa, pada Senin 11 November 2024.

Korban ditemukan oleh warga yang hendak Salat Subuh. Warga yang curiga dengan gulungan kasur tergeletak di tengah jalan mencoba memeriksanya. Ternyata isinya jasad wanita sudah membusuk.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill