Connect With Us

Lalu Lintas Kendaraan Libur Nataru Paling Banyak di Gerbang Tol Cikupa

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 27 Desember 2024 | 20:45

Ilustrasi kendaraan di Gerbang Tol Cikupa, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Polri mengungkap data perjalanan keluar Jakarta periode Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, masih terjadi hingga Kamis 26 Desember 2024.

Tercatat, data perlintasan keluar Jakarta paling banyak adalah melalui Gerbang Tol (GT) kupa arah Tangerang dan Merak.

“Ada kendaraan keluar 48.914 dan masuk 39.863,” ungkap Juru Bicara Operasi Lilin 2024 Kombes Pol Syamsu Ridwan, Jumat 27 Desember 2024.

Syamsu merinci, untuk GT Cikampek Utama arah Trans Jawa terdapat kendaraan keluar 27.965 dan masuk 21.730. Kemudian, dari GT Kalihurip Utama arah Bandung, kendaraan keluar 29.413 dan masuk 31.903.

Selanjutnya, melalui GT Merak kendaraan keluar 6.730 dan masuk 6.687. Terakhir, GT Ciawi arah Puncak, kendaraan keluar 26.859 dan masuk 31.386.

"Kami mengimbau masyarakat untuk memastikan kondisi fisik sehat dan kendaraan dalam keadaan layak sebelum bepergian. Jaga jarak aman, konsentrasi selama berkendara, dan manfaatkan rest area untuk beristirahat," ujar Syamsu.

Pastikan saldo uang elektronik mencukupi untuk menghindari kendala di jalan tol. Kepolisian juga menyediakan layanan informasi di call center 1-500-669 dan SMS Center 9119.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KAB. TANGERANG
Banjir Tangerang Makin Parah Gegara Alih Fungsi Lahan, DPRD Desak Revisi Perda RTRW

Banjir Tangerang Makin Parah Gegara Alih Fungsi Lahan, DPRD Desak Revisi Perda RTRW

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:35

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang bakal melakukan evaluasi terhadap Peraturan Daerah (Perda) tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Nomor 9 Tahun 2020 akibat banyaknya titik banjir yang ada di wilayah tersebut.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill