Connect With Us

Dukung Pengembangan Kawasan Hijau Berkelanjutan, PLN Teluk Naga Gandeng PIK

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 8 Juli 2025 | 17:30

PLN UP3 Teluk Naga menggelar kegiatan Customer Intimacy bersama pengelola Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) yang dikelola oleh Agung Sedayu Group (ASG), Senin, 7 Juli 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- PLN UP3 Teluk Naga menggelar kegiatan Customer Intimacy bersama pengelola Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) yang dikelola oleh Agung Sedayu Group (ASG), Senin, 7 Juli 2024.

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran manajemen PLN UID Banten, antara lain Senior Manager Niaga dan Manajemen Pelanggan Bobby Cristya Surya, Manager Layanan Prioritas Alexander Hery Christiawan, serta Manager PLN UP3 Teluk Naga Muhammad Wardi Hadi. Dari pihak ASG, hadir Pimpinan TMD PIK 2 Nugroho Adi Putranto dan Estate Manager Hogeni.

Saat ini, pengembangan kawasan PIK tengah memasuki fase ekspansi besar-besaran, termasuk pembangunan PIK 2 extension dan rencana perluasan hingga PIK 6. 

Estimasi kebutuhan daya listrik di kawasan ini diperkirakan mencapai 800 MVA, menjadikan PIK sebagai salah satu konsumen strategis dalam sistem ketenagalistrikan nasional.

PLN menyatakan kesiapannya mendukung pengembangan kawasan tersebut melalui pembangunan infrastruktur kelistrikan yang andal dan modern. 

Dukungan ini juga meliputi pemanfaatan energi terbarukan sebagai bagian dari transformasi menuju sistem kelistrikan yang ramah lingkungan.

"PLN siap mendukung penuh seluruh pengembangan kawasan PIK dengan infrastruktur kelistrikan andal dan terintegrasi. Komitmen ASG terhadap energi hijau sejalan dengan transformasi PLN menuju energi bersih dan berkelanjutan," ujar Bobby Cristya Surya.

Sejalan dengan itu, PLN akan menyiapkan pembangunan gardu induk (GI) untuk menopang lonjakan permintaan listrik di masa depan, serta memfasilitasi layanan pasang baru dan tambah daya bagi tenant-tenant yang akan hadir. 

Pimpinan TMD PIK 2 Nugroho Adi Putranto menyampaikan apresiasi atas dukungan PLN, yang menurutnya sangat penting untuk memastikan pasokan listrik tetap andal di tengah pertumbuhan kawasan.

"Kolaborasi ini sangat penting untuk memastikan pasokan listrik yang andal, sekaligus menjadi bagian dari gerakan bersama menuju kawasan yang ramah lingkungan," ucap Nugroho.

Pada kesempatan itu, PLN turut memperkenalkan layanan energi hijau seperti Renewable Energy Certificate (REC), serta solusi dari anak perusahaan PLN seperti Energy Management Indonesia (EMI) dan Mitra Cipta Tenaga Nusantara (MCTN), sebagai bentuk dukungan nyata terhadap agenda transisi energi nasional.

General Manager PLN UID Banten Muhammad Joharifin menambahkan, pentingnya sinergi antara PLN dan sektor swasta dalam menyukseskan transformasi energi di Indonesia.

"Kami tidak hanya memastikan keandalan pasokan listrik, tetapi juga mendorong penggunaan energi baru terbarukan secara nyata di kawasan industri dan properti modern seperti PIK," kata Joharifin.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill