Connect With Us

Dinilai Ganggu Kenyamanan, Warga Sudirman Indah Keluhkan PKL di Masjid Nurul Awal Tigaraksa 

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 26 Oktober 2025 | 17:35

Tampak gerobak PKL berjejer di depan Masjid Nurul Awal di kawasan Perumahan Sudirman Indah, Desa Pasir Nangka, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang (@TangerangNews / Redaksi)

TANGERANGNEWS.com- Keberadaan pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Perumahan Sudirman Indah, Desa Pasir Nangka, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, mulai menuai keluhan dari warga. 

Aktivitas para pedagang, terutama yang berjualan di depan Masjid Nurul Awal, dianggap menimbulkan kesan kumuh dan mengganggu kenyamanan jamaah, khususnya saat salat Jumat.

Ketua RT 04/06 Adang mengakui pihaknya menerima banyak aduan dari warga terkait kondisi tersebut. 

Menurutnya, penataan PKL di wilayah itu masih belum tertata dan sering memicu kemacetan serta penumpukan kendaraan di sekitar masjid.

“Memang banyak warga yang mengadu karena area sekitar masjid terlihat semrawut, apalagi saat salat Jumat jadi sangat padat. Kami juga membantah adanya koordinasi resmi dari pihak PKL kepada RT terkait aktivitas mereka,” ujar Adang, Minggu, 26 Oktober 2025.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Desa Pasir Nangka Revi Hendriansyah mengatakan, pihaknya tidak memiliki peran dalam pengelolaan PKL di kawasan tersebut. 

Lanjutnya, Karang Taruna hanya berfungsi menampung dan menyalurkan keluhan masyarakat agar dapat diteruskan kepada pemerintah desa maupun kecamatan.

“Tidak benar kalau PKL di Perumahan Sudirman Indah dikelola oleh Karang Taruna. Kami hanya menyampaikan keluhan warga ke pihak desa dan kecamatan. Bahkan kami sudah melayangkan surat ke Kecamatan Tigaraksa dan diarahkan agar diteruskan ke tingkat kabupaten,” jelas Revi.

Ia menambahkan, warga berharap agar pemerintah kecamatan segera turun tangan menata kawasan tersebut. Sebab, masalah PKL yang berdampak pada ketertiban lingkungan ini sudah berlangsung cukup lama dan perlu solusi menyeluruh.

“Kami hanya ingin ada penataan dan pembenahan. Kalau tidak ada langkah nyata dari pihak kecamatan, kami siap menyampaikan aspirasi ini langsung ke pemerintah Kabupaten Tangerang,” katanya.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill