Connect With Us

Pembaca Setia Warta Kota Laporkan Wahidin ke Panwaslu

Dira Derby | Selasa, 27 Agustus 2013 | 19:55

Warga Periuk Laporkan Wahidin ke Panwas (Denny Irawan / TangerangNews)



TANGERANG-
Seorang warga Kecamatan Periuk, Agus Supriyadi pembaca setia harian  Warta Kota  melaporkan Wali Kota Tangerang  Wahidin Halim  ke Panwaslu Kota Tangerang,  yang diduga melakukan kampanye dengan cara menyelipkan iklan Wahidin yang dicetak oleh koran harian lokal Tangerang Raya, Selasa (27/08).

Hal itu dikatakan Agus Supriyadi saat ditanya wartawan. Menurut dia, apa yang dilakukan oleh Wahidin Halim sebagai pemasang iklan, sudah mengganggu dirinya yang merupakan pembaca setia koran Warta Kota.

"Selain itu juga tidak pantas jika seorang yang masih menjabat seperti Wahidin ini melakukan kampanye. Dia itu kan katanya masih jadi wali kota, kok berkampanye. Ini kan sama saja mencontohkan kepada kami warganya tidak benar," ujar Agus.

Agus juga menceritakan, dirinya sudah curiga kalau koran Wartakota yang biasanya datang pagi, pada hari ini datang pukul 09.00 WIB.

"Tumben siang banget, saya tanya ke warga lain yang langganan, kok sama ada disisipkan iklan kampanye Wali Kota untuk memilih adiknya Abdul Syukur-Hilmi Fuad. Jelas saja, kami protes," katanya.

Protesnya pun dilanjutkan Agus dengan melaporkan hal itu ke Panwascam. Tetapi, Panwascam menyarankan dirinya untuk melapor ke Panwaslu Kota Tangerang.

"Akhirnya saya ke sini, saya langsung lapor. Tetapi tak ada satu pun anggota Panwaslu. Katanya ke TV One, karenanya saya tunggu saja di sini," ujar Agus.
NASIONAL
Mayoritas Pelaku Judi Online Pengangguran dan Pekerja Tidak Tetap 

Mayoritas Pelaku Judi Online Pengangguran dan Pekerja Tidak Tetap 

Selasa, 30 April 2024 | 13:11

Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mengungkap sebanyak 1.988 kasus judi online sepanjang 2023.

TANGSEL
Syarat Calon Perseorangan di Pilkada tangsel Harus Kantongi 66 Ribu Dukungan

Syarat Calon Perseorangan di Pilkada tangsel Harus Kantongi 66 Ribu Dukungan

Selasa, 30 April 2024 | 13:50

Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), memaparkan jadwal dan syarat untuk Calon Wali ota Tangsel yang ingin mendaftar melalui non partai atau perseorangan.

KAB. TANGERANG
Perumahan Grand Harmoni 2 Balaraja Tangerang Kebanjiran, Warga: Ini Paling Parah

Perumahan Grand Harmoni 2 Balaraja Tangerang Kebanjiran, Warga: Ini Paling Parah

Senin, 29 April 2024 | 23:00

Banjir melanda Perumahan Grand Harmoni 2 di Desa Bunar, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Senin 29 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill