Connect With Us

APBD-P Kota Tangerang Naik Rp 150 miliar

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 29 Agustus 2013 | 18:01

Barang bukti Uang Palsu. (tangerangnews / rangga)

TANGERANG-APBD Perubahan Kota Tangerang tahun 2013 terjadi kenaikan sebesar Rp 154 miliar dari APBD murni tahun 2013 sebesar RP 3 triliun lebih. APBD Perubahan  ditarget akan disahkan pada awal bulan September 2013.
 
“Targetnya disahkan awal minggu bulan September. Memanga ada penambahan anggaran yang diperuntukan untuk 12 SKPD. Dinas Kesehatan yang paling banyak menyerap anggaran biaya tambah tersebut,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Pemerintah Kota Tangerang Rakhmansyah, Kamis (29/8).
 
Menurutnya, Dinas Kesehatan mendapatkan alokasi penambahan anggaran sebesar RP110 Miliar.
Dikarenakan banyaknya hutang kepada rumah sakit yang memberikan pelayanan kesehatan gratis.
 "Selain untuk membayar hutang kepada rumah sakit, sisanya dialokasikan untuk pelayanan kesehatan gratis hingga akhir tahun," katanya.
 
Wakil Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah meminta agar pengesahan APBD Perubahan tersebut segera dapat direalisasikan. Pasalnya tinggal tersisa empat bulan hingga akhir tahun 2013.
 
“Apalagi nantinya perlu ada sistem lelang sebelum penggunaan anggaran atau pengerjaan proyek. Jangan sampai terlalu lama, waktunya sangat terbatas. Pekerjaan yang dilakukan harus sesuai waktunya," katanya.
 
Arief mengatakan, dirinya baru masuk kerja pada hari Rabu (28/8) setelah cuti kampanye. Kemudian dia langsung melakukan pemantauan di lapangan terhadap kerja pegawai dan proyek yang sedang dilakukan.

Selain itu, dia pun sudah melakukan koordinasi dengan Asda 1 dan 2 serta Sekda terkait program pembangunan yang akan dan sedang dikerjakan. "Program yang terhambat, saya sudah minta laporannya. Agar kendalanya dapat diselesaikan , dan selesai pada waktunya," katanya.
 
TagsDPRD
TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

BANDARA
Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Kamis, 1 Mei 2025 | 20:46

Menyambut musim haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi, PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta menyatakan kesiapan penuh, dalam mendukung kelancaran pelayanan keberangkatan jemaah haji.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill