Connect With Us

Ngungsi di Pemotongan Sapi, Warga Cipondoh Harapkan Bantuan

Dira Derby | Minggu, 19 Januari 2014 | 11:53

Pengungsi Banjir di Kampung Candulan Cipondoh (Dens Bagoes Irawan / TangerangNews)

TANGERANG-Ratusan warga korban banjir di Kampung Candulan, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang dengan terpaksa mengungsi ke lokasi yang lebih tinggi meski tempat tersebut setiap harinya merupakan pemotongan sapi. Mereka tidak dapat berdaya lagi, karena ketinggian air di kampung mereka sudah mencapai 1 meter.  Ironisnya, diantara para pengungsi ini terdiri dari orang tua jompo serta balita.
 
Sambil mengungsi, mereka mengharapkan adanya bantuan makanan yang diakui mereka belum juga tersentuh bantuan dari Pemkot Tangerang. “Tak hanya bantuan makanan, kami pun tidak dibantu dengan perahu, tak ada tim bantuan untuk kami. Sudah dua hari padahal kami mengungsi,” ujar  Sarofah
 
Tampak di lokasi pengungsian, warga menggunakan tikar yang dibawa dari rumahnya masing-masing untuk tidur di lokasi yang biasa dijadikan tempat pemotongan sapi. Diakuinya, memang banjir tersebut berasal dari aliran Kali Angke yang merupakan berasal dari Bogor,Jawa Barat. “Saya tahu ini bukan saja dari hujan yang terus menerus turun, tetapi juga dari Bogor. Tapi apa tidak ada solusi, apa kita harus menerima terus begini,” ujar Yanti pengungsi lainnya.
 
TOKOH
Innalillahi, Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia

Innalillahi, Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia

Selasa, 20 Mei 2025 | 16:11

Kabar duka datang dari keluarga jurnalis ternama Najwa Shihab. Suaminya, Ibrahim Sjarief bin Husein Ibrahim Assegaf, tutup usia pada Senin, 20 Mei 2025 pukul 14.29 WIB di RS PON, Jakarta Timur.

TEKNO
Intip Merek Motor Listrik yang Tersedia di Indonesia

Intip Merek Motor Listrik yang Tersedia di Indonesia

Selasa, 27 Mei 2025 | 20:03

Kemajuan teknologi telah membantu dan mengubah gaya hidup manusia, teknologi canggih terus berkembang dalam dunia otomotif, sehingga saat ini banyak kendaraan listrik yang beredar di Indonesia, yang dapat mengurangi polusi akibat emisi gas buang.

HIBURAN
Unik, Mie Kangkung Johan di Kota Tangerang Jadi Incaran Pecinta Kuliner Klasik 

Unik, Mie Kangkung Johan di Kota Tangerang Jadi Incaran Pecinta Kuliner Klasik 

Sabtu, 24 Mei 2025 | 17:00

Di balik banyaknya kuliner dari luar negeri yang semakin menjamur, ada satu sajian legendaris yang mulai langka namun tetap dirindukan, yakni mie kangkung

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill