Connect With Us

Disporabudbar Siapkan Atlet Pekan Olahraga Provinsi

| Jumat, 13 November 2009 | 17:19


TANGERANGNEWS-Untuk mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) dan Pekan Olaharaga Provinsi (POPROV) pada 2010, Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporbudpar) Kota Tangerang akan menyeleksi beberapa peserta dari cabang-cabang olahraga yang ada di Kota Tangerang.
 
Menurut Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata Kota Tangerang Tabrani, seleksi ini akan dilakukan oleh masing-masing cabang olahraga yang ada di Kota Tangerang untuk mencari peserta yang siap diikutsertakan dalam pekan olahraga. “Rencananya pada tanggal 24 November 2009 akan mulai penyeleksian. Kita menyelenggarakannya dari sekarang agar calon-calon peserta sudah dipersiapkan sejak dini,” ungkap Tabrani.

Adapun 33 cabang olahraga yang akan diikut sertakan dalam seleksi diantaranya sepakbola, bola volley, renang, karate, dan panahan. Dari cabang-cabang tersebut, nantinya akan diambil juara satu hingga tiga untuk mengikuti pekan olahraga. “Hanya juara satu hingga tiga yang akan kami ambil untuk mengawakili kota Tangerang dalam pekan olahraga,” katanya.

Tabrani menambahkan, untuk pelaksaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah dilaksanakan pada Juni 2010, sedangkan untuk Pekan Olaharaga Provinsi pada November 2010.(rangga/dens)

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill