Connect With Us

Polres Metro Tangerang Kota Sebar Foto Pelaku Penembakan Italia

Deni Ardiansyah | Kamis, 15 Juni 2017 | 17:00

Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Harry Kurniawan menyebar foto pelaku penembakan Italia, Kamis (15/6/2017). (@TangerangNews2017 / Deni Ardiansyah)

TANGERANGNEWS.com - Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Harry Kurniawan menyebar foto pelaku penembakan Italia, 23, kepada para pengendara dan masyarakat, Kamis (15/6/2017).

Dalam penyebaran sketsa foto pelaku itu, dia berharap agar masyarakat bisa bekerja sama dengan kepolisian dalam hal memberikan informasi keberadaan pelaku.

Sketsa foto pelaku ini diberikan kepada pengguna jalan dan mobil angkot yang melintas di depan Polres Metro Tangerang, Jalan Daan Mogot, Kota Tangerang.

"Tolong informasikan kepada para teman-teman dan para penumpang. Ini pelaku penembakan di Karawaci," kata Kapolres kepada sopir angkot, Kamis (15/6/2017).

Selain angkot yang dibagikan dan ditempel sketsa wajah pelaku, ojek online pun ikut dimintai untuk menyebarkan informasi ciri-ciri pelaku tersebut oleh Kapolres Metro. "Kasih tau temen-temennya ya," ungkapnya.

Tidak hanya pengguna jalan dan pengendara saja, mini market yang ada di jalan sekitar Mapolres Metro Tangerang Kota pun ikut ditempel sketsa wajah pelaku curanmor yang menembak Italia.(RAZ)

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

WISATA
Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 | 21:07

Berdasarkan informasi, tradisi tahunan ini akan diikuti 1.750 warga suku Baduy mulai Jumat, 2 Mei 2025, hingga Sabtu, 3 Mei 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill