Connect With Us

Brak! Pohon Perumnas Tumbang, Lalu Lintas Tersendat

Sayuti Tan Malik | Kamis, 20 Juli 2017 | 17:00

Tampak Sebuah pohon besar tumbang di pinggir Jalan Betet Raya, Kota Tangerang, Kamis (20/7/2017) sore. (@TangerangNews2017 / Sayuti Tan Malik)

TANGERANGNEWS.com-Sebuah pohon besar di pinggir Jalan Betet Raya, Kelurahan Cibodasari, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, tumbang, Kamis (20/7/2017) sore. Meski tidak ada korban luka, pohon yang tumbang ini sempat membuat lalu lintas di jalan tersebut macet.

Pantauan TangerangNews.com  di lokasi, penyebab tumbangnya pohon tersebut diduga karena sudah rapuhnya batang pohon, sehingga mudah patah. Pohon yang tumbang ke arah jalan membuat kendaraan sulit melintas.

Menurut Kaswun, pohon tersebut tumbang sekitar pukul 15.00 WIB. Sebelumnya batang pohon sempat diserempet oleh bus hingga membuat batang pohon condong ke badan jalan.

"Tadi saya kaget karena mendengar suara seperti ada benda yang jatuh, ternyata batang pohon itu patah dan jatuh ke jalan," tambahnya.

Beruntung pada saat pohon tersebut tumbang, kondisi lalu lintas di jalan tersebut sedang sepi, sehingga tidak menimbulkan korban jiwa maupun kerugian materi.

Empat orang warga setempat pun langsung berinisiatif untuk memotong dan membereskan pohon yang tumbang tersebut dari badan jalan.

Akibat peristiwa tersebut, sempat  terjadi penumpukan kendaraan di ruas jalan Betet Raya karena sebagian badan jalan tertutup oleh ranting dan dahan pohon tersebut.(RAZ)

WISATA
Australia Barat Kembangkan Wisata Ramah Muslim, Tarik Wisatawan dari Indonesia

Australia Barat Kembangkan Wisata Ramah Muslim, Tarik Wisatawan dari Indonesia

Kamis, 6 November 2025 | 13:51

Australia Barat berupaya memperluas jangkauan wisatanya dengan menonjolkan konsep ramah Muslim yang semakin diminati wisatawan global. Wilayah ini menawarkan pengalaman lengkap bagi pelancong beragama Islam yang ingin berlibur tanpa khawatir

KOTA TANGERANG
Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Jumat, 7 November 2025 | 09:06

Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Hos Cokroaminoto, Larangan, Kota Tangerang, pada Rabu malam 5 November 2025, sekitar pukul 19.00 WIB.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

NASIONAL
DPR Minta Pemutihan BPJS Jangan Korbankan Peserta yang Disiplin Bayar Iuran

DPR Minta Pemutihan BPJS Jangan Korbankan Peserta yang Disiplin Bayar Iuran

Jumat, 7 November 2025 | 15:10

Rencana pemerintah untuk memberlakukan pemutihan atau penghapusan tunggakan iuran bagi sekitar 23 juta peserta BPJS Kesehatan kategori pekerja informal (BPU) disambut positif sebagai upaya meringankan beban masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill