Connect With Us

Hari Pertama UNBK di Kota Tangerang Tak Terkendala

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 2 April 2018 | 13:00

Suasana Hari pertama Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMKN 3 Tangerang berjalan dengan lancar, Senin (2/4/2018). (@TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Hari pertama Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMKN 3 Tangerang berjalan dengan lancar, Senin (2/4/2018). Ada sebanyak 388 siswa - siswi di sekolah tersebut yang mengikuti UNBK pada tahun ajaran 2017 - 2018 ini.

Sebelum para siswa melaksanakan ujian, terlebih dahulu mereka berdoa dengan seksama untuk kelancaran proses mengerjakan soal-soal ujian.

Lalu, para siswa pun masuk ke ruangan yang telah ditentukan dan duduk di bangku yang dihadapkan dengan komputer sesuai dengan nomor induk siswa masing-masing.

BACA JUGA:


Pengamatan TangerangNews.com, terlihat para siswa dengan serius mengerjakan serangkaian soal-soal ujian, begitupula dengan pengawas yang serius mengawasi para peserta ujian.

Ada empat ruangan yang telah disediakan untuk melaksanakan ujian nasional di sekolah jurusan perhotelan, tata boga dan kecantikan ini. Sebanyak 40 komputer pun sudah disiapkan pada masing-masing ruangan ujian.

"Pada tahun ini ada 388 siswa yang ikut UNBK. Mereka sudah diberikan motivasi sebelum melakukan ujian seperti istighosah, tryout dan lain-lain," kata Kepala SMKN 3 Tangerang Endah Resmiati saat ditemui TangerangNews.com.



Dalam pelaksanaannya, ujian di SMKN 3 Tangerang dibagi menjadi tiga sesi yang dimulai pada pukul 07.00 - 16.00 WIB dan berlangsung selama empat hari ke depan.
 
Menurut Endah, di hari pertam apelaksanaan ujian ini tidak ada kendala jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

"Kendala semakin kesini semakin limit. Kalau dulu ada misalnya soal Matematika kan banyak gambarnya, otomatis komputer lambat," tuturnya.

Endah berharap bahwa seluruh siswa - siswinya bisa lulus UNBK dengan predikat baik dan bisa melanjutkan ke tingkat perkuliahan atau pekerjaan sesuai dengan passionnya. "Target lulus pasti 100 persen," imbuhnya.(RAZ/RGI)

KAB. TANGERANG
Ini Pesan Terakhir Pilot Pesawat ATR 42-500 kepada Istri

Ini Pesan Terakhir Pilot Pesawat ATR 42-500 kepada Istri

Senin, 19 Januari 2026 | 19:50

Pihak keluarga berharap Captain Andy Dahananto, pilot pesawat ATR 42-500 dapat kembali dengan selamat dari insiden jatuhnya pesawat tersebut.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill