Connect With Us

Ratu Isyana Doakan Kesehatan Ani Yudhoyono

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 15 Februari 2019 | 01:00

Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka saat bersama ibu Ani Yudhoyono. (TangerangNews/2019 / Rangga A Zuliansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Caleg PSI Banten 3 Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka mendoakan kesembuhan Ani Yudhoyono yang saat ini dalam perawatan sakit kanker di Singapura. 

Dia pun merasa sedih mendengar pidato mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang mengumumkan kondisi kesehatan istrinya tersebut.

"Sebagai jurnalis yang pernah cukup lama bertugas di Istana Kepresidenan saat periode Pak SBY, saya turut merasakan apa yang saat ini dirasakan oleh Pak SBY dan keluarga," katanya, Kamis (14/2/2019).

Ketua DPP PSI ini juga berharap Ani Yudhoyono biaa segera sembuh dan kembali beraktifitas seperti sedia kala.

"Sambil memanjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar Ibu Ani segera sembuh dan bisa pulih seperti sedia kala. Saya yakin dan percaya selalu ada mukjizat kuasa Tuhan," ungkapnya.

Isyana mengatakan jika SBY sudah tepat memfokuskan diri menemani istrinya menjalani perawatan dan rehat dari kegiatan Pemilu 2019 sejenak.

"Sebagai seorang ibu, saya mengerti benar bagaimana kesehatan keluarga adalah hal yang utama. Kesehatan Ibu Ani tentu menjadi adalah prioritas utama bagi Pak SBY. Politik, pilpres dan pileg tidak bisa dibandingkan dengan kesehatan Ibu Ani," tambahnya.(RAZ/HRU)

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Musnahkan 141 Arsip Kedaluwarsa

Pemkab Tangerang Musnahkan 141 Arsip Kedaluwarsa

Jumat, 11 Juli 2025 | 20:13

Ratusan arsip inaktif milik Dinas Perikanan (Diskan) Kabupaten Tangerang dimusnahkan di Ruang Aula Bandeng Dinas Perikanan, Gedung Usaha Daerah (GUD), Kabupaten Tangerang, Jumat 11 Juli 2025.

BANTEN
Baru Siap Dua, Pemprov Banten Minta Lokasi Sekolah Rakyat Ditambah

Baru Siap Dua, Pemprov Banten Minta Lokasi Sekolah Rakyat Ditambah

Jumat, 11 Juli 2025 | 20:32

Pemerintah Provinsi Banten mengajukan tambahan lokasi pembangunan Sekolah Rakyat ke Menteri Sosial Republik Indonesia Saifullah Yusuf.

TANGSEL
Tuduh Lakukan Asusila, 9 Wartawan Gadungan Peras Tamu Hotel Rp150 Juta di Ciputat

Tuduh Lakukan Asusila, 9 Wartawan Gadungan Peras Tamu Hotel Rp150 Juta di Ciputat

Sabtu, 12 Juli 2025 | 19:33

Sembilan orang komplotan wartawan gadungan ditangkap aparat Kepolisian Polda Metro jaya usai melakukan pemerasan terhadap pengunjung hotel kawasan Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

NASIONAL
BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat Meski Sudah Pertengahan Musim Kemarau 

BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat Meski Sudah Pertengahan Musim Kemarau 

Sabtu, 12 Juli 2025 | 19:55

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperingatkan cuaca ekstrem masih sangat mungkin terjadi di banyak wilayah Indonesia meski secara klimatologis sudah memasuki musim kemarau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill