Connect With Us

Sisa Makanan Berserakan, Pedagang Pasar Lama Wajib Punya Tong Sampah

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 22 Maret 2019 | 18:10

Tampak sampah plastik dan bungkus makanan berserakan yang ditinggalkan para pedagang di kawasan pusat kuliner Pasar Lama, Kota Tangerang. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Pusat kuliner Pasar Lama, Kota Tangerang, kerap diwarnai pemandangan tak sedap. Sampah-sampah plastik dan bungkus makanan sering berserakan di kawasan yang menjadi destinasi wisata kuliner tersebut.

Kabid Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang, Buceu Gartina mengatakan, pihaknya sudah memberikan fasilitas tong sampah di Jalan Kisamaun atau sepanjang kawasan kuliner tersebut.

"Kita sudah menempatkan tong sampah di sepanjang jalan dan standby-kan bentor 1 unit," ujarnya kepada TangerangNews, Jumat (22/3/2019).

Selain itu, kata dia, petugas kebersihan lingkungan yang bersiaga di pusat kuliner pun dikhususkan untuk menjaga kebersihan.

"Kami juga sudah menambah personel khusus malam guna menjamin kebersihan di lokasi Pasar Lama," katanya.

Kendati begitu, lanjut dia, para pedagang nanti akan diwajibkan untuk mempunyai tong sampah di masing-masing tempat usahanya.

"Kedepan akan kami wajibkan pedagang mempunyai tong sampah di lokasi tersebut," jelasnya.

Menurutnya, volume sampah di kawasan kuliner Pasar Lama setiap harinya mencapai satu meter kubik. Ia beranggapan, sampah-sampah plastik dan sisa makanan yang selalu berserakan karena para pengunjung kesulitan mencari tempat sampah.

"Cuma kondisinya sedang ramai agak sulit mencari tempat sampah, ini yang akan kami perbaiki," tukasnya.(RMI/HRU)

SPORT
Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Jumat, 30 Januari 2026 | 23:30

Keributan antar suporter mewarnai berlangsungnya pertandingan pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 yang mempertemukan Persita Tangerang vs Persija Jakarta di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang pada Jumat 30 Januari 2026.

TEKNO
Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Indonesia baru saja menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertama di tahun 2026, yakni SBN seri ORI029 yang sudah bisa dibeli di aplikasi investasi Bibit.id, pada 26 Januari - 19 Februari 2026.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill