Connect With Us

Stang Motor Tersangkut, Khairul Nyaris Terlindas Truk di Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 22 Mei 2019 | 09:52

Suasana kerumunan warga yang ingin melihat pasca terjadinya kecelakaan di Jalan Flyover Cikokol, Kota Tangerang, Rabu (22/5/2019) dini hari. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa kecelakaan yang melibatkan sepeda motor dengan truk tanah terjadi di Jalan Flyover Cikokol, Kota Tangerang, Rabu (22/5/2019) dini hari.

Beruntung si pengendara motor, Khairul Umam, 26, selamat dari maut, meski sepeda motor yang dikendarainya hancur akibat terlindas truk.

Peristiwa berawal saat Khairul melintas dari arah Karawaci menuju Cikokol dengan mengendarai sepeda motor Honda Beat bernopol G-3599-BDG.

Kondisi motor yang rusak tertabrak truk.

Ia melintas di Jalan Flyover Cikokol bersamaan dengan kendaraan lainnya termasuk truk tanah.

Menurut Khairul, ketika itu ia hendak menyalip mobil. Namun nahas, stang motornya tersangkut di body truk.

"Pas nyalip stang motornya nyangkut, terus motor saya langsung terseret sampai hancur," ujar Khairul.

Atas kejadian tersebut, sepeda motor korban pun hancur lebur akibat terlindas. Sementara korban hanya mengalami luka ringan di bagian kaki kirinya.

Khairul pun mengucap syukur karena nyawanya masih selamat dari kecelakaan maut tersebut.

"Alhamdulillah masih bisa selamat. Beruntung saya jatuh terpental ke kiri," ucap warga asal Brebes itu.

Korban langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Sementara sang sopir dan kendaraan truk yang belum diketahui identitasnya ini diamankan polisi. Peristiwa itu juga mengundang perhatian pengendara lainnya hingga berimbas pada kemacetan.(RAZ/HRU)

TANGSEL
Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Minggu, 11 Januari 2026 | 10:56

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menambah volume bantuan logistik bagi warga yang tinggal di zona terdampak langsung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill