Connect With Us

Urus Sampah Lebaran, 700 Petugas Kebersihan Disiagakan di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 29 Mei 2019 | 16:41

Tempat sampah di TPA Rawa Kucing. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Pasukan kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang tetap bertugas untuk mengatasi sampah selama libur Lebaran 2019.

Kabid Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang Buceu Gartina  mengatakan, selama libur lebaran pihaknya mengerahkan 700 petugas untuk menjaga kebersihan di Kota Tangerang.

"Jumlahnya cukup banyak untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat," ujar Buceu kepada TangerangNews, Rabu (29/5/2019).

Selain kesiagaan petugas, kata Buceu, pihaknya juga menyiapkan layanan pengaduan bagi warga apabila menemui sampah yang tidak diangkut oleh petugas dengan menghubungi kontak 08111631631.

Sementara itu, Kepala UPT TPA Rawa Kucing Diding Sudirman memprediksi volume sampah saat Hari Raya Idul Fitri mencapai 1.300 ton.

"Jumlah volume sampah tahun ini tidak begitu banyak dibanding tahun lalu yang hanya 1.250 ton," ujarnya.

Bicara volume sampah, kata Diding, angkanya fluktuatif. Menurut Diding, volume sampah sejak Lebaran 2017 hingga tahun ini tidak naik secara signifikan.

"Karena separuh masyarakat Kota Tangerang mudik, yang jelas kita hanya antisipasi saat malam takbiran di pasar-pasar," imbuhnya.(RMI/HRU)

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill