Connect With Us

Urus Sampah Lebaran, 700 Petugas Kebersihan Disiagakan di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 29 Mei 2019 | 16:41

Tempat sampah di TPA Rawa Kucing. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Pasukan kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang tetap bertugas untuk mengatasi sampah selama libur Lebaran 2019.

Kabid Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang Buceu Gartina  mengatakan, selama libur lebaran pihaknya mengerahkan 700 petugas untuk menjaga kebersihan di Kota Tangerang.

"Jumlahnya cukup banyak untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat," ujar Buceu kepada TangerangNews, Rabu (29/5/2019).

Selain kesiagaan petugas, kata Buceu, pihaknya juga menyiapkan layanan pengaduan bagi warga apabila menemui sampah yang tidak diangkut oleh petugas dengan menghubungi kontak 08111631631.

Sementara itu, Kepala UPT TPA Rawa Kucing Diding Sudirman memprediksi volume sampah saat Hari Raya Idul Fitri mencapai 1.300 ton.

"Jumlah volume sampah tahun ini tidak begitu banyak dibanding tahun lalu yang hanya 1.250 ton," ujarnya.

Bicara volume sampah, kata Diding, angkanya fluktuatif. Menurut Diding, volume sampah sejak Lebaran 2017 hingga tahun ini tidak naik secara signifikan.

"Karena separuh masyarakat Kota Tangerang mudik, yang jelas kita hanya antisipasi saat malam takbiran di pasar-pasar," imbuhnya.(RMI/HRU)

TEKNO
Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Senin, 10 November 2025 | 20:38

Telkomsel secara resmi menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Pamulang (UNPAM) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk mengakselerasi transformasi digital di lingkungan kampus.

KAB. TANGERANG
Pengajuan Pembangunan SPPG di Kabupaten Tangerang Capai 330 Titik, 309 Sudah Terverifikasi

Pengajuan Pembangunan SPPG di Kabupaten Tangerang Capai 330 Titik, 309 Sudah Terverifikasi

Jumat, 14 November 2025 | 17:37

Sebanyak 330 calon Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) telah mengajukan diri sebagai penyedia layanan Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Tangerang.

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill