Connect With Us

Dorong Literasi, Ada 876 Judul Buku di Pojok Baca Kota Tangerang 

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 11 Februari 2020 | 19:12

Pojok Baca di Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pendidikan Kota Tangerang mendorong budaya literasi di kalangan pelajar sekolah dasar (SD).

Kabid Pembinaan SD Dinas Pendidikan Kota Tangerang Totong Suwarto mengeklaim, pihaknya telah membangun 64 pojok baca yang tersebar di 13 kecamatan selama 2019.

"Jadi, dengan adanya pojok baca diharapkan dapat membangun budaya literasi khususnya para siswa dan guru," ujarnya, Selasa (11/2/2020). 

Menurutnya, upaya menggalakkan budaya literasi telah dilakukan Dinas Pendidikan sejak 2018. 

"Kami sudah memberikan 876 judul buku untuk setiap perpustakaan di SD. Jadi dengan adanya pojok baca semua buku yang ada akan dipindahkan," imbuhnya.

Pojok baca yang dibangun memiliki daya tampung buku hingga 1.000 judul buku. Sehingga kaya akan referensi literasi bagi siswa.

"Pojok baca yang dibangun didesain ramah anak dan nyaman untuk membaca buku," katanya.

Ia menerangkan, dalam waktu dekat ini, pojok baca yang telah selesai dibangun akan diresmikan Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah.

"Jika tidak ada kendala insyaallah tanggal 14 Februari nanti akan diresmikan Pak Wali Kota," pungkasnya. (RMI/RAC)

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

NASIONAL
Tambah Daya Listrik Turun 50 Persen, dari Rp6,5 Juta Jadi Rp3,2 Juta

Tambah Daya Listrik Turun 50 Persen, dari Rp6,5 Juta Jadi Rp3,2 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 15:06

PT PLN (Persero) kembali menghadirkan program promo di awal tahun 2026 dengan meluncurkan program bertajuk Tahun Baru Energi Baru.

BANTEN
Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 14:56

Pengamat Kebijakan Publik dan Politik dari Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menilai Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten perlu mengambil peran lebih aktif sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat terkait kondisi pengelolaan sampah

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill