Connect With Us

Polres Metro Tangerang Tetap Layani Pembuatan SIM

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 20 Maret 2020 | 11:14

Kasat Lantas Polres Metro Tangerang Kota AKBP Agung Pitoyo memimpin apel. Pelayanan SIM pun tetap dibuka normal. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Pelayanan pembuatan maupun perpanjangan surat izin mengemudi (SIM) di Satpas SIM Polres Metro Tangerang Kota beroperasi normal, meskipun kota ini berstatus kejadian luar biasa (KLB) Covid-19.

“Dibuka normal (pelayanan SIM),” ujar Kasat Lantas Polres Metro Tangerang Kota AKBP Agung Pitoyo kepada TangerangNews, Jumat (20/3/2020).

Agung menuturkan tiada pembatasan kuota pelayanan SIM bagi pemohon. Kata dia, meskipun kuota tak dibatasi, pemohon SIM mengalami penurunan sejak isu Covid-19 mewabah di Indonesia. Namun, dia tak menyebut jumlah penurunan pemohon tersebut.

 “Tidak dibatasi, karena jumlah pemohon sudah turun. Turunnya lumayan banyak,” katanya.

Agung menambahkan dalam pelayanan SIM ini pihaknya juga sedang mencegah penyebaran Covid-19. Adapun upaya pencegahan dengan menyediakan cairan anti virus (hand sanitizer) di beberapa titik Satpas, pengecekan suhu tubuh bagi pemohon di pintu masuk Satpas, dan menyeprotkan disinfektan di area Satpas.

“Serta menerapkan pola duduk tidak berdesakan dengan mengosongkan antara bangku dengan bangku lain,” pungkasnya. (RAZ/RAC)

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

KAB. TANGERANG
Korban Banjir 2 Meter di Cikande Tangerang Minta Bantuan ke Presiden

Korban Banjir 2 Meter di Cikande Tangerang Minta Bantuan ke Presiden

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:24

Korban banjir setinggi 2 meter di Perumahan Taman Cikande, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang meminta bantuan jajaran pemerintah pusat hingga ke Presiden Prabowo Subianto.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill