Connect With Us

Aksi Peduli, Aeropolis Salurkan Ratusan Sembako untuk Warga Neglasari

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 17 April 2020 | 16:33

Managemen Aeropolis memberikan paket sembako kepada warga Neglasari, Kota Tangerang, Jumat (17/4/2020). (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Pengelola Aeropolis melakukan aksi peduli dengan menyalurkan ratusan paket sembako untuk warga Neglasari, Kota Tangerang yang terdampak virus Corona.

"Ada 520 paket sembako yang kami berikan kepada warga," ujar Totonafo Lase, Direktur Aeropolis, Jumat (17/4/2020). 

Managemen Aeropolis memberikan paket sembako kepada warga Neglasari, Kota Tangerang, Jumat (17/4/2020).

Setiap paket sembako berisi beras, mie instan, minyak sayur, masker, hingga cairan anti virus atau hand sanitizer. 

Pembagian paket sembako secara simbolis dilakukan di Ponpes Al-Hasyimiyyah, Kampung Sukamandi, Neglasari. 

Toton berharap bantuan sembako ini dapat meringankan kehidupan warga yang terdampak COVID-19. 

"Bantuan ini dilakukan secara bertahap demi membantu warga terutama mereka yang bekerja di sektor informal. Nanti bulan depan kami juga berikan bantuan lagi," katanya. 

Managemen Aeropolis memberikan paket sembako kepada warga Neglasari, Kota Tangerang, Jumat (17/4/2020).

Pengasuh Ponpes Al-Hasyimiyyah, Mustaya menambahkan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Aeropolis yang telah membantu warga. 

"Paket sembako ini sangat membantu warga di sini. Kami sampaikan terima kasih untuk Aeropolis," pungkas Anggota DPRD Kota Tangerang ini.(RMI/HRU)

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill