Connect With Us

Aksi Gangster Motor di Tangerang Meresahkan Warga

Redaksi | Selasa, 23 Maret 2021 | 09:26

Jalan di Kawasan Perum IV, Cibodas, Kota Tangerang. (TangerangNews / Faizatul Ilmiyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah warga di kawasan Perum IV, Cibodas, Kota Tangerang dibuat resah akibat aksi gangster motor yang berkeliaran di malam hari dengan membawa senjata tajam.

 

Menurut kesaksian warga sekitar, seorang pria menjadi korban para gangster itu, hingga mengalami luka berat pada lengan kanan yang diduga akibat senjata tajam.

"Warga sekarang sering melakukan ronda. Polisi dan Satpol PP setempat juga melakukan patroli keliling untuk menjaga keamanan sekitar", ujar Jamal salah satu pedagang di kawasan tersebut, Selasa (23/3/21).

Para pelaku penyerangan diduga masih berusia remaja. Mereka melakukan aksinya pada malam hari menjelang pagi, terutama pada malam minggu.

 

Sri salah satu penjaga warung mengaku khawatir semenjak kejadian tersebut.

"Khawatir dan resah karena adanya gangster ini, para pedagang di sini juga menutup warung di jam yang cepat tidak seperti biasanya", pungkasnya.

 

Warga lainnya, Rizky menambahkan, anak muda harusnya melakukan kegiatan yang positif bukan dengan melakukan aksi kekerasan di jalan.

 

"Karena yang dirugikan bukan hanya diri sendiri tapi juga orang lain," ujarnya.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill