Connect With Us

Viral, Video Gangster Bersajam Kembali Berulah di Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 15 Maret 2021 | 11:32

Sejumlah gangster dari beberapa orang yang memegang senjata tajam di Kelurahan Cibodas, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Video aksi pertikaian sekelompok orang yang diduga gangster viral di media sosial.

Dalam video yang berdurasi 34 detik itu terlihat sekelompok orang dengan membawa senjata tajam berupa celurit dan golok bertikai di tengah jalan. Pertikaian itu terjadi hingga masuk ke dalam gang pemukiman warga.

Berdasarkan informasi, peristiwa itu terjadi di Kelurahan Cibodas, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang.

"Sekedar informasi ditujukan kepada Ketua RW, Ketua RT, tokoh masyarakat dan tokoh Agama. Dengan maraknya aksi geng motor saat ini diberitahukan untuk Semua warga Kelurahan Cibodas agar antisipasi. Dengan melarang warganya, putera puterinya mengendarai sepeda motor, bermain jauh/nongkrong di pinggir jalan pada malam hari. Karena untuk saat ini sudah ada korban di wilayah kita Kelurahan Cibodas," jelas imbauan yang informasikan Irvan kepada TangerangNews, Senin (15/3/2021) dini hari.

Dalam imbauan itu disebutkan juga geng motor tersebut tanpa sebab dan tanpa ragu melukai siapa pun yang tidak dikenalnya. "(Mereka) beraksi antara Jam 23.00 s/d 05.00 WIB," tambahnya. (RAZ/RAC)

TANGSEL
Jelang Iduladha, Pemkot Tangerang Awasi Masuknya Hewan Kurban Berpenyakit

Jelang Iduladha, Pemkot Tangerang Awasi Masuknya Hewan Kurban Berpenyakit

Jumat, 2 Mei 2025 | 22:02

Menjelang Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) meningkatkan pengawasan terhadap lalu lintas dan kondisi kesehatan hewan kurban yang masuk ke wilayah Kota Tangerang.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pemkab Tangerang Canangkan Sekolah Swasta Gratis untuk SD dan SMP, Target 5 Tahun Merata 

Pemkab Tangerang Canangkan Sekolah Swasta Gratis untuk SD dan SMP, Target 5 Tahun Merata 

Jumat, 2 Mei 2025 | 18:51

Pemerintah Kabupaten Tangerang resmi mencanangkan program sekolah gratis bagi siswa SD dan SMP swasta umum secara bertahap mulai tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill