Connect With Us

Dispora Kota Tangerang Gelar Lomba Desain Logo, Maskot & Lagu Resmi Porprov VI Banten

Advertorial | Selasa, 30 Maret 2021 | 14:51

Flayer Lomba Design Logo. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang mengadakan lomba Desain Logo, Maskot, dan Official Song / Lagu Resmi dalam rangka menyambut Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten ke-VI.

Kepala Bidang Olahraga Dispora Kota Tangerang Ujang Henra mengatakan lomba ini untuk memvisualisasikan event Porprov Banten yang diselenggarakan tahun 2022 tersebut.

"Saya berharap masyarakat mengikuti perlombaan ini untuk menyemarakkan Porprov Banten ke-VI," ujar Ujang kepada TangerangNews di kantor Dispora Kota Tangerang, Selasa (30/3/2021).

Bagi masyarakat yang ingin mengikuti perlombaan ini, silakan klik link https://campsite.bio/disporakotatangerang.

Lomba design logo.

Berikut ketentuan Lomba Desain Logo:

Tema PORPROV VI

"Ayo Semangat Bersama, Sehat Berjaya Untuk Negeri" 

A. Syarat Peserta Lomba :

1. Peserta lomba adalah masyarakat (Perseorangan atau Kelompok) di wilayah Indonesia. 

2. Tidak ada pemungutan biaya apapun, GRATIS. 

B. Ketentuan Lomba Desain 

1. Desain Logo adalah desain orisinil yang belum pernah di lomba kan atau dipublikasikan. 

2. Logo mengandung Tema PORPROV VI 

3. Logo mengandung unsur/entitas/ciri khas Kota Tangerang 

4. Tidak mengandung SARA 

5. Logo di visualisasikan ke dalam berbagai media seperti 

•     Kaos 

•     Spanduk 

•     Kaos 

•     Buku 

•     Mug 

6. Filosofi logo dijelaskan dalam gambar visual dan tulisan. 

C. Tata Cara Pengiriman Hasil Karya

1. Mengisi formulir dan Upload hasil karya secara digital pada tombol dibawah. 

2. Batas pengiriman hasil karya tanggal 26 April 2021. 

3. Peserta dipersilahkan untuk mengupload hasil karya ke akun Instagram masing - masing dengan menggunakan hastag #disporaberaksi #lombadesainlogoporprov6banten . Untuk mencegah pencurian hasil karya, agar tidak mempublikasikan sebelum mengirimkan karya. 

4. Tag Akun @disporakotatangerang 

5. Pengumuman pemenang akan diumumkan tanggal 17 Mei 2021 melalui akun Instagram @disporakotatangerang. 

6. Pemenang berhak mendapatkan hadiah uang senilai Rp5 juta sebelum pajak. 

7. Hasil karya pemenang adalah milik Dispora Kota Tangerang 

8. Pemenang wajib mengirimkan softcopy file asli berupa vector, .psd, atau lainnya.

Lomba design maskot.

Berikut ketentuan lomba Desain Maskot:

Tema PORPROV VI

"Ayo Semangat Bersama, Sehat Berjaya Untuk Negeri" 

A. Syarat Peserta Lomba :

1. Peserta lomba adalah masyarakat (Perseorangan atau Kelompok) di wilayah Indonesia. 

2. Tidak ada pemungutan biaya apapun, GRATIS. 

B. Ketentuan Lomba Desain 

1. Desain Maskot adalah desain orsinil yang belum pernah di lomba kan atau dipublikasikan. 

2. Maskot mengandung Tema PORPROV VI 

3. Maskot mengandung unsur/entitas/ciri khas Kota Tangerang 

4. Tidak mengandung SARA 

5. Maskot di visualisasikan ke dalam 43 Cabang Olahraga (PDF Max 10 MB) 

6. Filosofi Maskot dijelaskan dalam gambar visual dan tulisan. Contoh Filosofi gambar visual klik disini 

C. Tata Cara Pengiriman Hasil Karya 

1. Mengisi formulir dan Upload hasil karya secara digital pada tombol dibawah. 

2. Batas pengiriman hasil karya tanggal 26 April 2021. 

3. Peserta dipersilahkan untuk mengupload hasil karya ke akun Instagram masing - masing dengan menggunakan hastag #disporaberaksi #lombadesainmaskotporprov6banten . Untuk mencegah pencurian hasil karya, agar tidak mempublikasikan sebelum mengirimkan karya. 

4. Tag Akun @disporakotatangerang 

5. Pengumuman pemenang akan diumumkan tanggal 17 Mei 2021 melalui akun Instagram @disporakotatangerang. 

6. Pemenang berhak mendapatkan hadiah uang senilai Rp5 juta sebelum pajak. 

7. Hasil karya pemenang adalah milik Dispora Kota Tangerang 

8. Pemenang wajib mengirimkan softcopy file asli berupa vector, .psd, atau lainnya.

Lomba membuat official song.

Berikut ketentuan lomba Membuat Official Song / Lagu Resmi :

Tema PORPROV VI

"Ayo Semangat Bersama, Sehat Berjaya Untuk Negeri" 

A. Syarat Peserta Lomba : 

1. Peserta lomba adalah masyarakat (Perseorangan atau Kelompok) di wilayah Indonesia. 

2. Tidak ada pemungutan biaya apapun, GRATIS. 

B. Ketentuan Lomba Desain

1. Lagu yang dibuat orsinil dan belum pernah di lomba kan atau dipublikasikan. 

2. Lagu mengandung Tema PORPROV VI 

3. Lagu mengandung unsur/entitas/ciri khas Kota Tangerang 

4. Lirik mudah dimengerti 

5. Durasi lagu Minimal 3 menit 

6. Tidak mengandung SARA 

7. Filosofi lagu dijelaskan dalam tulisan. 

C. Tata Cara Pengiriman Hasil Karya 

1. Mengisi formulir dan Upload hasil karya secara digital pada tombol di bawah 

2. File dalam format .mp3 

3. Batas pengiriman hasil karya tanggal 26 April 2021. 

4. Peserta dipersilahkan untuk mengupload hasil karya ke akun Instagram masing - masing dengan menggunakan hastag #disporaberaksi #lombaofficialsongporprov6banten . Untuk mencegah pencurian hasil karya, agar tidak mempublikasikan sebelum mengirimkan karya. 

5. Tag Akun @disporakotatangerang 

6. Pengumuman pemenang akan diumumkan tanggal 17 April 2021 melalui akun Instagram @disporakotatangerang. 

7. Pemenang berhak mendapatkan hadiah uang senilai Rp5 juta sebelum pajak. 

8. Hasil karya pemenang adalah milik Dispora Kota Tangerang. (ADV)

NASIONAL
Dinilai Kualitas Tenaga Kerja Rendah, 1 Juta Sarjana Menganggur di Indonesia

Dinilai Kualitas Tenaga Kerja Rendah, 1 Juta Sarjana Menganggur di Indonesia

Kamis, 3 Juli 2025 | 10:29

Jumlah pengangguran lulusan sarjana di Indonesia menembus angka 1,01 juta orang. Data ini disampaikan langsung oleh Menteri Ketenagakerjaan Yassierli dalam Kajian Tengah Tahun (KTT) INDEF 2025 yang digelar secara virtual, Rabu, 2 Juli 2025.

PROPERTI
The Exquis Lifestyle Park, Produk Komersial Modern Baru Seluas 1,4 Hekatre di BSD City

The Exquis Lifestyle Park, Produk Komersial Modern Baru Seluas 1,4 Hekatre di BSD City

Kamis, 3 Juli 2025 | 22:02

BSD City terus berkembang sebagai mega township dan menjadi salah satu kawasan hunian serta bisnis terintegrasi terbesar di Indonesia dengan total populasi mencapai hingga 500.000 jiwa.

KOTA TANGERANG
Sempat Diprotes Warga, Pemkot Tangerang Pastikan Incinerator TPS3R Cipondoh Ramah Lingkungan

Sempat Diprotes Warga, Pemkot Tangerang Pastikan Incinerator TPS3R Cipondoh Ramah Lingkungan

Kamis, 3 Juli 2025 | 20:40

Uji coba teknologi pengolahan sampah terbaru berjenis incinerator di Tempat Pengelolaan Sampah Reduce, Reuce, Recycle (TPS3R) Mutiara Banga Cipondoh, Kota Tangerang tetap berjalan, meski sempat mendapat protes dari sejumlah warga.

BANDARA
Polisi Tangkap 11 Penyalur Pekerja Migran Ilegal di Bandara Soetta, Korbannya 340 Orang

Polisi Tangkap 11 Penyalur Pekerja Migran Ilegal di Bandara Soetta, Korbannya 340 Orang

Kamis, 3 Juli 2025 | 19:52

Polisi Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) mengamankan 11 orang tersangka dugaan kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), yang menyalurkan pekerja migran Indonesia secara non prosedural atau ilegal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill