Connect With Us

Peringati Haul Bung Karno 2021, PDIP Kota Tangerang Gelar Kenduri Kebangsaan 

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 26 Juni 2021 | 16:35

Kegiatan Haul Bung Karno 2021 dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno 2021, DPC PDI Perjuangan gelar kegiatan bertemakan Kenduri Kebangsaan, doa untuk keselamatan negeri, Sabtu 26 Juni 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno 2021, DPC PDI Perjuangan gelar kegiatan bertemakan Kenduri Kebangsaan, doa untuk keselamatan negeri. 

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati 51 Tahun wafatnya (haul) Presiden pertama RI Soekarno pada 21 Juni lalu. 

Kegiatan ini, diselenggarakan secara virtual bersama dengan struktur partai yang dipimpin oleh Gatot Wibowo, Ketua DPC dan Ketua PWNU Provinsi Banten KH. Bunyamin. 

Gatot menyampaikan, Kenduri Kebangsaan ini selain wujud dari silaturahmi kebangsaan juga bertujuan mengirimkan doa kepada Bung Karno dan sekaligus juga untuk mendoakan para pahlawan bangsa lainya semisal KH. Wahid Hasyim (NU). 

Selain itu, mengilhami spirit gotong royong para pahlawan bangsa untuk bersama-sama saat ini bahu membahu memutus mata rantai COVID-19. 

Kegiatan Haul Bung Karno 2021 dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno 2021, DPC PDI Perjuangan gelar kegiatan bertemakan Kenduri Kebangsaan, doa untuk keselamatan negeri, Sabtu 26 Juni 2021.

 

“Melalui Kenduri Kebangsaan ini kita rajut silaturahmi, memperkokoh nilai kebangsaan serta turut mendoakan Jasa-jasa Bung Karno dan pahlawan bangsa lainnya seperti KH. Wahid Hasyim sebagai tokoh NU. Selain itu kita harus mengilhami spirit gotong royong dalam menghadapi berbagai tantangan dimasa sulit akibat pandemi Wabah COVID-19 saat ini,”ungkap Gatot Wibowo, Sabtu 26 Juni 2021. 

KH Bunyamin dalam tausiahnya menyampaikan apresiasinya terhadap giat Kenduri Kebangsaan yang diselenggarakan oleh DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang. 

NU sebagai organisasi keagamaan dan kemasyarakatan memiliki peran penting dalam kemerdekaan dan membumikan Pancasila. 

“Saya mengapresiasi kegiatan Kenduri Kebangsan yang diselenggarakan oleh PDI Perjuangan Kota Tangerang. Kegiatan doa untuk keselamatan negeri, serta mendoakan para pahlawan bangsa khususnya Bung Karno dan lainnya merefleksikan kembali semangat gotong royong," ungkap KH. Bunyamin. (RED/RAC)

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill