Connect With Us

Wow, Anak 2 Tahun di Tangerang Dapat Kado Ultah Mobil Mewah Rp1,3 Miliar

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 13 September 2021 | 15:38

Satu unit mobil mewah seharga Rp1,3 Miliar yang dihadiahkan untuk anaknya, bernama Adli Alfarizi, putera pengusaha ekspedisi,Wahyu Kandacong yang tinggal di Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Seorang anak yang baru beranjak usia dua tahun mendapat kado berupa mobil mewah dari ayahnya. 

Anak itu bernama Adli Alfarizi, putera pengusaha ekspedisi,Wahyu Kandacong yang tinggal di Kota Tangerang. 

Acara ulang tahun Aldi ini dirayakan di rumahnya di kompleks kawasan Batuceper, Kota Tangerang, Senin 13 September 2021.

Wahyu Kandacong yang juga pendiri komunitas bikers Senang Kencang ini mengatakan, pemberian seunit mobil mewah sebagai kado ulang tahun putera kesayangannya yang berusia dua tahun ini merupakan realisasi nazarnya.

"Dari dulu saya sudah nazar mudah-mudahan nanti pada saat sudah punya anak bisa belikan mobil, karena memang dari dulu ini mobil impian saya juga," ujarnya.

	Satu unit mobil mewah seharga Rp1,3 Miliar yang dihadiahkan untuk anaknya, bernama Adli Alfarizi, putera pengusaha ekspedisi,Wahyu Kandacong yang tinggal di Kota Tangerang.

Nazar memberikan kado mobil BMW 330i dengan harga sekitar Rp1,3 miliar itu sudah diimpikan Wahyu sejak tahun 2010, saat ia masih berpacaran dengan kekasih yang kini menjadi istrinya.

"Awalnya saya berharap pada saat ulang tahun pertama saya bisa berikan mobil, ternyata Allah berkata lain, dan berencana di tahun kedua. Alhamdulillah sudah saya wujudkan mobil BMW untuk anak saya," ucap Wahyu.

Wahyu menambahkan, pemberian hadiah ini jangan dilihat nilainya, tetapi harapannya. "Saya cuma mau anak saya menjadi giat belajar dan bisa menjadi hafiz Qur'an," katanya.

Dalam acara perayaan ulang tahun anaknya itu, Wahyu Kandacong juga memberikan santunan bagi 30 anak yatim-piatu dan 56 majelis di kawasan Batuceper.

"Saya berharap santunan yang diberikan dapat bermanfaat," pungkasnya.

BANDARA
Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Senin, 17 November 2025 | 20:51

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melakukan penyesuaian operasional maskapai sebagai bagian dari upaya rebalancing layanan penerbangan domestik di Terminal 1.

TEKNO
Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Senin, 10 November 2025 | 20:38

Telkomsel secara resmi menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Pamulang (UNPAM) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk mengakselerasi transformasi digital di lingkungan kampus.

HIBURAN
Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 November 2025 | 15:58

Akhir tahun bakal makin seru di Paramount Gading Serpong. Dalam rangka ulang tahun ke-19, Paramount Enterprise siap menggelar acara paling heboh dan penuh warna, Paramount Color Walk 2025

TANGSEL
Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Senin, 17 November 2025 | 18:51

Meningkatnya keprihatinan publik akibat kasus perundungan (bullying) fatal yang menimpa pelajar SMPN 19 Tangerang Selatan (Tangsel), inisial MH, 13, mendorong Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti untuk mengambil langkah

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill