Connect With Us

1.561 Sudah Divaksin, Sentra Vaksin PMI Kota Tangerang Ditutup

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 22 Oktober 2021 | 13:27

Kegiatan vaksinasi guna mencegah penyebaran Covid-19. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Sentra vaksinasi PMI Kota Tangerang ditutup, setelah dibuka sejak Kamis 14 Oktober 2021, di Markas PMI Kota Tangerang, belakang Alun-Alun Ahmad Yani. Hasilnya, 1.561 warga terjaring vaksinasi dengan jenis vaksin Sinovac.

Ketua PMI Kota Tangerang, Oman Jumansyah menjelaskan, sentra vaksinasi ini dibuka untuk semua kategori. Dari 1.561 sasaran yang tervaksinasi, 154 jiwa di antaranya kategori 12-17 tahun, 1.309 jiwa kategori 18-55 tahun, 93 jiwa umur lebih dari 55 tahun dan lima orang ibu hamil.

Kegiatan vaksinasi guna mencegah penyebaran Covid-19.

“PMI Kota Tangerang menyediakan vaksin sebanyak 1.600 dosis. Namun, dari 1.694 pendaftar ada 133 pendaftar yang gagal vaksinasi dengan berbagai alasan. Didominasi tidak lulus skrining atau cek kesehatan,” ungkap Oman, Jumat 22 Oktober 2021.

Melalui sentra vaksinasi PMI Kota Tangerang, diharapkan dapat sedikit membantu capaian vaksinasi Kota Tangerang. Terlebih, untuk dapat segera terbentuknya kekebalan komunal sehingga pandemi COVID-19 bisa berakhir.

Kegiatan vaksinasi guna mencegah penyebaran Covid-19.

Namun tidak menutup kemungkinan sentra vaksinasi PMI Kota Tangerang dapat kembali dibuka, jika bantuan dosis dan permintaan masyarakat cukup banyak.

“Tapi terpenting, ayo masyarakat Kota Tangerang untuk segera vaksin di mana saja dengan jenis vaksin apa saja. Karena, vaksin penting untuk kesehatan, dan untuk menjaga keluarga kita dari paparan virus COVID-19,” ajak Oman.

Sebagai informasi, PMI Kota Tangerang akan terus berkomitmen untuk dapat menjadi garda terdepan dalam penuntasan pandemi COVID-19.

Selain dengan gerai vaksinasi, PMI Kota Tangerang juga terus menggelar donor darah, penyemprotan desinfektan hingga sosialisasi PHBS dan 5M di lingkungan sekolah.

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANTEN
Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Rabu, 21 Januari 2026 | 19:50

Bank Banten melaporkan lonjakan kinerja keuangan yang signifikan sepanjang tahun 2025 dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) yang digelar di Kota Serang, Rabu 21 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill