Connect With Us

Tak Dinyana, Omzet Catering Nasi Tumpeng di Kota Tangerang Capai Rp50 Juta per Bulan

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 14 Maret 2022 | 15:27

Owner Tirta Catering, Pipit Novita. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Tak dinyana, omzet usaha catering nasi tumpeng di Kota Tangerang rupanya mencapai puluhan juta per bulannya.

Nasi tumpeng memang dijadikan sebagai hidangan simbolis dalam acara peresmian, ulang tahun, atau acara-acara besar. 

Tirta Catering di Kota Tangerang mampu menawarkan nasi tumpeng berbahan premium.

Owner Tirta Catering, Pipit Novita mengatakan, dirinya sudah menjalani usaha ini sejak 2013, karena hobi memasak. 

"Saya tidak punya latar belakang kuliah di dunia masak-memasak. Jadi, hanya hobi saja. Awalnya saya punya resto, tapi pada tahun 2013 akhirnya saya memulai bisnis catering ini," ungkapnya, Senin 14 Maret 2022.

Dengan omzet per bulan mencapai Rp50 juta, Tirta Catering tidak hanya menyediakan tumpeng saja. Tetapi, ada juga nasi liwet, nasi kebuli, dan berbagai macam lauk-pauknya. 

"Kami selalu berinovasi untuk pilihan lauk supaya pelanggan tidak bosan. Bahan-bahan yang kami gunakan juga fresh jadi pasti kualitasnya terjamin," tuturnya. 

Jika ingin memesan tumpeng ataupun menu lainnya dari Tirta Catering, dapat menghubungi 081212069998 atau melalui Instagram @nasi_liwet_tangerang.

KAB. TANGERANG
Pj Bupati Tangerang Sebut May Day Jadi Momen Pererat Hubungan Buruh dan Pengusaha

Pj Bupati Tangerang Sebut May Day Jadi Momen Pererat Hubungan Buruh dan Pengusaha

Kamis, 2 Mei 2024 | 00:50

Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony menyebut peringatan May Day atau Hari Buruh Internasional pada 1 Mei 2024, menjadi momen merekatkan hubungan antara buruh dengan pengusaha, hingga pemerintah.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

KOTA TANGERANG
Kelompok Gangster Bersajam Melakukan Aksi Penyerangan di Cibodas Tangerang

Kelompok Gangster Bersajam Melakukan Aksi Penyerangan di Cibodas Tangerang

Kamis, 2 Mei 2024 | 13:12

Sekelompok remaja diduga gangster membawa senjata tajam (sajam) melakukan aksi penyerangan kepada warga Cibodas, di Jalan Dipati Unus, Kelurahan Cibodas, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Rabu 02 Mei 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill