Connect With Us

UMT Bangun Menara 1912 sebagai Mercusuar Pendidikan di Tangerang dan Banten

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 31 Maret 2022 | 15:59

Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) membangun gedung Menara UMT 1912 di Kampus UMT Cikokol, Kota Tangerang, Kamis 31 Maret 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) terus berbenah dalam hal infrastruktur dengan membangun gedung Menara UMT 1912 di Kampus UMT Cikokol, Kota Tangerang, Kamis 31 Maret 2022.

Acara peresmian topping of Menara UMT 1912 ini ditandai dengan menyekop semen di atas gedung tersebut yang diikuti oleh Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Prof. Abdul Mu'ti, Wakil Ketua PP Ditlitbang Muhammadiyah Edi Suandi Amit, Direktur Utama AB Bukopin Syariah Hari Mulyanto serta para civitas akademika UMT. 

Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy melalui daring mengucapkan selamat dan sukses kepada UMT yang atas peresmian gedung Menara UMT 1912. Menurut dia, peresmian gedung Menara UMT 1912 tersebut menjadi mercusuar pendidikan di Banten.

Dia juga berharap UMT dapat memberikan kontribusi yang baik dalam kemajuan Banten dan dapat menyumbang para lulusan SDM yang memberikan kemajuan Banten.

“Semoga peresmian topping of Menara UMT 1912 ini bisa menjadi kemajuan dan peradaban pendidikan di Provinsi Banten," ungkapnya.

Rektor UMT Ahmad Amarullah menyatakan, peresmian Menara UMT 1912 ini nanti akan menjadi salah satu obyek wisata di Kota Tangerang yang menampilkan keindahan alam dengan pemandangan Sungai Cisadane yang membentang di wilayah Kota Tangerang.

Menara ini juga ke depannya bisa digunakan oleh Majelis Ulama Indonesia untuk melihat hilal dalam penetapan Ramadan. "Harapan kami selain sebagai mercusuar pendidikan di Tangerang dan Banten, Menara UMT 1912 ini bisa menjadi salah satu alternatif wisata dengan menampilkan keindahan Tangerang," jelasnya.

Ke depannya, Menara UMT 1912 akan diisi dengan laboratorium serta kelas dan ruang diskusi mahasiswa di atas rooftop dengan menampilkan keindahan alam di Kota Tangerang.

WISATA
Jalur Puncak Bogor Tidak Diberlakukan Ganjil Genap Selama Libur Nataru 

Jalur Puncak Bogor Tidak Diberlakukan Ganjil Genap Selama Libur Nataru 

Jumat, 26 Desember 2025 | 19:25

Memasuki masa libur Natal dan Tahun Baru 2025/2026, pengendara yang hendak menuju kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor, mendapat kelonggaran aturan lalu lintas.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 16:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) tancap gas melakukan pembersihan total di seluruh ruas jalan protokol dan titik-titik krusial penumpukan sampah.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill