Connect With Us

Kota Tangerang Juara Umum Turnamen Bulu Tangkis Antar Satuan Pendidikan se-Banten

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 31 Maret 2022 | 20:05

Kota Tangerang menjadi juara umum dalam ajang Kejuaraan Bulu Tangkis Antar Satuan Pendidikan SMA/SMK se-Provinsi Banten 2022 di GOR Badminton Tarakinza, Kecamatan Pinang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Kota Tangerang akhirnya menjadi juara umum dalam ajang Kejuaraan Bulu Tangkis Antar Satuan Pendidikan SMA/SMK se-Provinsi Banten 2022 di GOR Badminton Tarakinza, Kecamatan Pinang.

"Alhamdulillah, Kota Tangerang memperoleh satu emas dan satu perak," ujar Acep Ginanjar Katurun, Sekretaris Umum PBSI Kota Tangerang, Kamis 31 Maret 2022.

Kota Tangerang meraih satu emas dan satu perak tersebut untuk sektor tunggal putri. Kedua bibit unggul asal Kota Tangerang bernama Nayla dan Ziya ini bertanding pada laga final.

"Keduanya tunggal putri. Jadi, di final tunggal putri dari Kota Tangerang semua," imbuhnya.

Atas perolehan tersebut, juara I tunggal putri meraih emas dan uang pembinaan sebesar Rp7,5 juta, sedangkan juara II meraih perak dan uang pembinaan Rp5,5 juta.

"Semoga kedua tunggal putri asal Kota Tangerang ini ke depan bisa semakin gemilang dan berprestasi di kejuaraan-kejuaraan lainnya," pungkasnya.

Sebagai informasi selain Kota Tangerang, Kota Cilegon meraih satu emas dan satu perunggu, Kota Tangerang Selatan meraih satu perak, Kota Serang memperoleh dua perunggu, dan Kabupaten Tangerang memperoleh satu perunggu.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

NASIONAL
Pembangunan Huntara Aceh Tamiang Dikebut Awal 2026, PLN Pastikan Listrik Siap

Pembangunan Huntara Aceh Tamiang Dikebut Awal 2026, PLN Pastikan Listrik Siap

Jumat, 2 Januari 2026 | 10:31

PT PLN (Persero) memastikan kesiapan infrastruktur kelistrikan untuk mendukung percepatan pembangunan Rumah Hunian Sementara (Huntara) di Aceh Tamiang.

BANTEN
Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Kamis, 1 Januari 2026 | 19:56

PT Pertamina (Persero) resmi menyesuaikan harga bahan bakar minyak non-subsidi mulai 1 Januari 2026. Penurunan harga ini berlaku untuk sejumlah produk BBM, termasuk Pertamax, Pertamax Green 95, Pertamax Turbo, hingga BBM diesel non-subsidi

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill