Connect With Us

Masyarakat Divaksin Booster di Kota Tangerang Sehari Capai 6 Ribu Peserta

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 19 April 2022 | 00:16

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah saat meninjau pelaksanaan vaksinasi booster bagi sopir transportasi umum. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Masyarakat yang mengikuti vaksinasi booster atau dosis ketiga untuk mencegah tertularnya Covid-19 di Kota Tangerang antusiasnya sangat tinggi. Bahkan, per hari pesertanya bisa mencapai 6.000 orang.

"Kalau kelihatannya sih antusias masyarakat justru ramai tuh," kata Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah di Masjid Al-Azhom Kota Tangerang, Senin 18 April 2022 malam.

Menurutnya, tingginya antusias masyarakat yang divaksin booster karena ingin melakukan mudik Lebaran. 

Selain itu, kata Arief, pihaknya juga memang menggencarkan imbauan bagi masyarakat untuk melakukan vaksin booster.

"Terus kita juga imbau mereka lewat sosial media mengajak mereka untuk bisa divaksin," katanya.

Arief mengungkapkan, saat ini masyarakat di Kota Tangerang yang sudah divaksin booster hampir mencapai 34 persen.

"490.147 totalnya sudah (divaksin booster)," ungkapnya.

Jumlahnya, lanjut Arief, memang mengalami peningkatan. Biasanya, per hari hanya 3 ribu sampai 4 ribu peserta vaksin booster. Namun, belakangan ini peserta vaksin booster per harinya meningkat menjadi 6 ribu orang.

"Kita sih pengen dorong terus bisa sampai ke 15 ribu (peserta) lah," ucapnya.

Arief menambahkan, untuk data masyarakat yang sudah divaksin dosis satu sudah mencapai 109,6 persen, sedangkan masyarakat yang sudah divaksin dosis kedua mencapai 87,6 persen.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

TANGSEL
Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:33

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini bersiap mereplikasi secara masif Program Biopori sebagai upaya mengatasi krisis sampah yang terjadi di wilayah tersebut.

KAB. TANGERANG
1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

Kamis, 8 Januari 2026 | 21:07

Sudah satu tahun pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan, penerima manfaat di Kabupaten Tangerang mencapai ratusan ribu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill