Connect With Us

Pemkot Tangerang Pastikan Stok Bahan Makanan Aman Jelang Lebaran

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 25 April 2022 | 15:46

Stok bahan makanan pokok menjelang perayaan Idul Fitri 1443 Hijriyah di Kota Tangerang dipastikan aman. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) memastikan stok bahan makanan pokok menjelang perayaan Idul Fitri 1443 Hijriyah di Kota Tangerang aman.

"Untuk stok bahan makanan di Kota Tangerang dapat dipastikan aman menjelang Lebaran. Tidak ada stok bahan pokok yang kurang," ungkap Kepala Disperindagkop UKM Kota Tangerang Suli Rosadi saat meninjau Pasar Modern Modernland, Senin 25 April 2022.

Terkait harga bahan pokok, kata Suli, ada beberapa bahan makanan yang mengalami kenaikan, tetapi tidak begitu signifikan.

"Kenaikan jelang Lebaran ini hal yang wajar, ya. Ada beberapa komoditi yang memang naik, tetapi kenaikan itu tidak begitu signifikan jadi sejauh ini masih aman," lanjutnya.

Masyarakat pun diimbau untuk tidak melakukan panic buying terkait stok bahan makanan maupun harga bahan pokok yang naik menjelang Lebaran.

Dengan begitu, tidak menciptakan kelangkaan untuk beberapa komoditi dan menyebabkan masyarakat lainnya tidak dapat membeli komoditi tersebut.

"Intinya, untuk masyarakat Kota Tangerang tetap tenang dan jangan panik sehingga melakukan panic buying dan memborong semua bahan pokok. Karena nantinya dapat menyebabkan kelangkaan. Saya harap untuk tetap tenang," pungkasnya.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill