Connect With Us

Bangkitkan Ekonomi dan Pariwisata, Pemkot Tangerang Kembali Gelar Festival Al Azhom

Redaksi | Jumat, 23 September 2022 | 19:00

Pembukaan Festival Al Azhom 2022. (Humas Pemkot Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menggelar agenda tahunan Festival Al A'zhom 2022 setelah dua tahun vakum akibat pandemi Covid-19 dan terakhir kali digelar pada tahun 2019 lalu.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menjelaskan Festival Al A'zhom digelar sebagai sarana syiar agama Islam serta momentum kebangkitan perekonomian dan pariwisata di Kota Tangerang.

"Selain rangkaian kegiatan, seperti tabligh dan juga pameran, ada pula bazar produk UMKM," terang Arief saat meresmikan dibukanya Festival Al A'zhom di aula gedung MUI Kota Tangerang, Jumat, 23 September 2022.

Wali Kota juga mengajak masyarakat baik dari dalam maupun luar Kota Tangerang untuk berkunjung dalam gelaran Festival Al A'zhom sebagai wadah rekreasi dan edukasi islami.

"Silakan datang dan nikmati berbagai acara yang ada di Festival Al A'zhom 2022," ajak Arief yang didampingi Wakilnya Sachrudin dan Sekda Herman Suwarman.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kaonang menambahkan pada pelaksanaan Festival Al A'zhom tahun 2022, Pemkot Tangerang secara khusus memberikan perhatian kepada para pelaku UMKM yang ada di Kota Tangerang, dengan memberikan kuota lebih banyak dibanding luar Kota Tangerang.

"Dari total 200 stand UMKM yang ikut pameran di Festival Al A'zhom. Sebanyak 150 stand merupakan UMKM Kota Tangerang, sisanya dari luar Kota Tangerang," ungkap Kaonang.

Sebagai informasi, Festival Al A'zhom 2022 digelar mulai 23 September hingga 5 Oktober 2022 dengan rangkaian acara diantaranya jalan sehat sarungan, pameran artefak Rasulullah SAW, lomba islami, pameran kaligrafi, bazar dan kuliner.

KOTA TANGERANG
Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tancap gas menyambut tahun 2026 dengan menyiapkan sederet Proyek Strategis Daerah (PSD).

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

KAB. TANGERANG
Power Rangers Bagikan MBG di Sekolah Tangerang

Power Rangers Bagikan MBG di Sekolah Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Di hari pertama distribusi Makan Bergizi Gratis (MBG) pada Tahun 2026, petugas Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Dukuh Cikupa datang ke sekolah dengan mengenakan Kostum Power Rangers.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill