Connect With Us

Awas DBD Meningkat, Ini Tips dari Dinkes Kota Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 5 September 2023 | 19:43

Ilustrasi DBD. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mencatat hingga pekan ke-22 2023 terhadap 35.694 kasus Demam Berdasar Dengue (DBD) di Indonesia. 

Berdasarkan angka tersebut, diperkirakan jumlah kematian akibat DBD menembus angka 270 kasus.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang Dini Anggraeni mengatakan, diprediksi jumlah kasus DBD akan mengalami peningkatan imbas fenomena kemarau El Nino.

“Dengan ini, Pemkot Tangerang pun mengimbau masyarakat untuk sama-sama menjaga kebersihan. Pasalnya, DBD tidak hanya terbatas oleh musim hujan saja. Namun, juga dapat terjadi di musim kemarau seperti saat ini,” ujar Dini, Selasa, 5 September 2023.

Dini memaparkan, berkurangnya curah hujan menyebabkan tempat-tempat yang terdapat genangan air, seperti ban bekas, kaleng dan gelas minuman plastik di tempat-tempat pembuangan sampah tidak terbersihkan oleh air hujan.

Menurutnya, tempat-tempat tersebut menjadi lokasi favorit dari nyamuk aedes aegypti penyebab demam berdarah untuk berkembang biak.

“Tahun ini saya kira kita perlu waspada karena kita sekarang masuk ke El Nino atau musim kemarau panjang. Sehingga genangan air itu tidak tergantikan, ini yang kita harus waspadai, nyamuknya tambah ganas, kemudian tempat untuk berkembang nyamuk juga ada,” terangnya. 

Untuk itu, Dini mengimbau agar masyarakat menerapkan budaya hidup bersih dan sehat guna mencegah penyebaran DBD. 

Selain itu, masyarakat diimbau segera melakukan pemeriksaan ke fasilitas kesehatan terdekat apabila mengalami gejala DBD seperti panas, mual, sakit kepala, hingga muncul ruam merah pada kulit guna mendapatkan penanganan 

Cara agar terhindar dari infeksi virus dengue yang diakibatkan oleh nyamuk aedes aegypti menurut Dinkes Kota Tangerang ialah dengan menerapkan 3M plus, yaitu Menguras, Menutup, dan mendaur ulang, kemudian menggunakan repellent atau obat anti nyamuk.

Lalu, memasang kelambu di kamar tidur dan kasa pada setiap lubang ventilasi dan jendela.

Selain itu, memperoleh vaksin dengue dan mengonsumsi makanan bergizi yang mengandung vitamin.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill