Connect With Us

Flyover Cibodas Ditutup, Ini Jalur Alternatifnya 

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 10 Oktober 2023 | 16:48

Informasi jalur utama Flyover Cibodas ditutup (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Flyover Cibodas, Kota Tangerang ditutup imbas proyek rehabilitasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

"Mohon maaf ada penutupan jalur utama flyover Cibodas, jalur dialihkan melalui jalan darurat," demikian tulis informasi yang beredar dikutip dari @infojatiuwung, Rabu, 11 Oktober 2023.

Pengerjaan proyek rehabilitasi ini dimulai pada Oktober 2023 dengan estimasi selesai pada Juni 2024 mendatang.

Adapun jalur alternatif para pengendara sepenuhnya akan dialihkan melalui kolong flyover.

Untuk para pengendara dari arah Serang menuju Jakarta dapat melewati Jalan Prabu Siliwangi, kemudian lanjut ke Jalan Prabu Kian Santang, dan kembali ke Jalan Raya Gatot Subroto.

Selain itu, pengendara dari arah Serang juga dapat memutar melalui Pasar Laris Taman Cibodas melewati bagian belakang Tip Top Cibodas, dan keluar melalui arah samping SPBU Pertamina ke arah Jalan Raya Merdeka.

Hal tersebut guna menghindari kemacetan panjang yang kemungkinan terjadi di sekitar kawasan flyover Cibodas.

Sementara itu, pengendara dari arah Jakarta menuju Serang dapat melewati Jalan Mohammad Toha lanju ke Jalan Prabu Kian Santang, dan kembali ke Jalan Raya Gatot Subroto guna menghindari kepadatan lalu lintas di sekitaran flyover Cibodas.

TANGSEL
Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:39

Upaya mediasi yang dilakukan Polres Tangerang Selatan (Tangsel) dalam kasus dugaan ucapan tidak menyenangkan oleh seorang guru SD berakhir gagal.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill