Connect With Us

Disnaker Kota Tangerang Fasilitasi Warga yang Ingin Kerja di Luar Negeri

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 3 November 2023 | 00:06

Walk-in interview di Gedung Dinaker Kota Tangerang bagi 50 orang calon tenaga kerja yang akan bekerja di Arab Saudi, Kamis 2 November 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang memfasilitasi perusahaan dan masyarakat yang ingin melakukan walk-in interview, baik untuk bekerja di dalam negeri dan luar negeri.

Kali ini, PT Avida Aviaduta melaksanakan walk-in interview bagi 50 orang calon tenaga kerja yang akan bekerja di Arab Saudi.

Kepala Bidang Penempatan Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja Sony Maulana mengatakan perusahaan tersebut juga sudah terdaftar dan memiliki izin untuk melakukan perekrutan pegawai migran.

"Kami selalu memberikan ruang untuk berkontribusi terhadap penempatan tenaga kerja untuk warga Kota Tangerang," ungkap, Kamis 2 November 2023.

Perusahaan yang ingin melakukan walk-in interview di Gedung Disnaker khususnya dalam perekrutan pegawai migran, harus memiliki surat izin yang masih berlaku.

Jika masyarakat Kota Tangerang ingin mencoba kesempatan untuk bekerja di luar negeri, salah satunya dapat melihat informasi melalui laman instagram Disnaker di @dinaker_kotatangerang.

Dalam Perwal no 89 tahun 2019, bahwa Bidang Penempatan Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja memiliki fungsi untuk memberikan informasi dan penyebarluasan informasi tenaga kerja.

"Lalu, masyarakat juga dapat melakukan pengecekan perusahaan melalui aplikasi Jendela PMI (Pekerja Migran Indonesia), dan informasi tentang kesempatan kerja juga dapat dilihat melalui instagram Disnaker Kota Tangerang," ujar Sony.

Diharapkan, para pencari kerja di Kota Tangerang dapat segera mendapatkan pekerjaan baik di dalam negeri dan di luar negeri. Lalu, bagi para pekerja migran juga dapat bekerja sesuai dengan kemampuannya dan maksimal dalam bekerja.

"Tentu bagi para pekerja migran mereka ini pahlawan devisa negara. Jadi, jika ingin bekerja di luar negeri jangan patah semangat," harapnya.

PROPERTI
Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Minggu, 23 November 2025 | 20:19

Kawasan Tangerang Raya, khususnya Legok, kini menjadi sorotan utama sebagai magnet investasi properti dengan kenaikan nilai jual yang fantastis, didorong oleh pengembangan infrastruktur dan kawasan kota yang terintegrasi.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

NASIONAL
Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Minggu, 23 November 2025 | 20:59

Kemenimipas (Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan) akan memberdayakan para narapidana dalam kegiatan pertanian, perkebunan dan perikanan sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill