Connect With Us

Terungkap, Mayat Pria Mengambang di Sungai Cisadane Tangerang Ternyata Warga Bogor

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 8 November 2023 | 05:26

Polisi menunjukkan baju yang dikenakan korban tewas mengambang di Sungai Cisadane, Kota Tangerang, Selasa 7 November 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Polisi mengungkap identitas mayat laki-laki mister X yang ditemukan mengambang di Sungai Cisadane di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang. Pada Sabtu, 04 Nopember 2023, lalu.

Korban diketahui bernama M Yusup, 65, warga Kampung Benteng, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

"Identitasnya ketahuan berdasarkan penelusuran yang kita lakukan, kita datangi alamat yang diinfokan untuk konfirmasi ke pihak keluarga. Pihak keluarga juga sudah ke RSUD," kata Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, Selasa 7 November 2023.

Keluarga mengungkapkan, korban meninggalkan rumah sejak beberapa hari lalu sebelum ditemukan mengambang di sungai Cisadane.

Pihak keluarga juga sempat mencari keberadaan korban yang pergi dari rumah tanpa pamit.

"Setelah dilakukan pengecekan terhadap mayat saat ditemukan dan hasil autopsi tidak ditemukan tanda-tanda atau luka kekerasan, kemungkinan terpeleset saat beraktivitas di sekitar sungai," ungkap Zain.

Sebagai informasi, jasad korban ditemukan mengambang dengan posisi telungkup. Ciri-cirinya menggunakan kalung silver di dalamnya menggantung cincin silver, celana jeans biru, kaos oblong pendek bertuliskan Three Second, jaket parasut biru, sabuk coklat dan tanpa tato di badannya.

"Korban sudah dibawa pulang dari RSUD Kabupaten Tangerang oleh keluarga untuk dimakamkan secara layak," pungkas Kapolres.

OPINI
Semester Delapan Ujian Terberat Mahasiswa Bernama “Skripsi”

Semester Delapan Ujian Terberat Mahasiswa Bernama “Skripsi”

Kamis, 10 Juli 2025 | 12:57

Semester delapan dalam jenjang pendidikan tinggi tidak sekadar menjadi fase penutup dari sebuah perjalanan akademik. Ia adalah titik kulminasi dari seluruh proses pembelajaran yang telah dilalui mahasiswa selama bertahun-tahun

BANTEN
Baru Siap Dua, Pemprov Banten Minta Lokasi Sekolah Rakyat Ditambah

Baru Siap Dua, Pemprov Banten Minta Lokasi Sekolah Rakyat Ditambah

Jumat, 11 Juli 2025 | 20:32

Pemerintah Provinsi Banten mengajukan tambahan lokasi pembangunan Sekolah Rakyat ke Menteri Sosial Republik Indonesia Saifullah Yusuf.

AYO! TANGERANG CERDAS
15 Siswa Siswi Kota Tangerang Dikirim ke Sekolah Rakyat

15 Siswa Siswi Kota Tangerang Dikirim ke Sekolah Rakyat

Senin, 7 Juli 2025 | 16:23

Program Sekolah Rakyat (SR) yang dicanangkan Pemerintah Republik Indonesia (RI) mulai berjalan dan akan dimanfaatkan di berbagai wilayah, termasuk Kota Tangerang.

WISATA
Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Minggu, 6 Juli 2025 | 14:51

Bingung memilih tempat jalan-jalan bersama sama keluarga saat momen liburan sekolah? Kota Tangerang dan Tangerang Selatan (Tangsel) menyimpan banyak destinasi wisata menarik tanpa perlu merogoh kocek mahal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill