Connect With Us

Jelang Lebaran, Harga Bahan Pokok di Pasar Tangerang Masih Stabil

Yanto | Jumat, 29 Maret 2024 | 23:00

Pedagang bahan pokok di Pasar Anyar Kota Tangerang, Jumat 29 Maret 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Di pertengahan bulan Ramadan atau menjelang Lebaran, harga bahan pokok di sejumlah pasar yang ada di Kota Tangerang khususnya Pasar Anyar masih stabil, Jumat 29 Maret 2024.

Jahka, peorang pedagang bahan pokok mengatakan harga sejumlah komoditi belum mengalami kenaikan memasuki pekan ketiga Ramadan.

Seperti cabai rawit harganya Rp50.000 per Kg, bawang merah Rp35.000 per Kg dan bawang putih biasa Rp40.000 per Kg. Hanya cabai merah kriting yang mengalami penurunan dari Rp80.000 per Kg sekarang menjadi Rp40.000. 

"Alhamdulillah di pertengahan bulan puasa ini harganya bahan pokok masih tergolong stabil, belum ada peningkatan tapi pembelian menurun. Mungkin pembeli belum mengetahui kalau para pedagang pindah ke Pasar Mambo," ujarnya.

Sementara itu, pedagang daging sapi, Daeng menjelaskan, untuk daging masih tergolong murah, yang awalnya menjelang Rp150.000 per Kg saat menjelang Ramdan, sekarang jadi Rp130.000 per Kg. 

"Harga daging normal banget masih tergolong murah, belum ada kenaikan. Kemungkinan nanti menjelang 3 hari mau Lebaran pasti ada kenaikan," imbuhnya.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill