Connect With Us

Jelang Lebaran, Harga Bahan Pokok di Pasar Tangerang Masih Stabil

Yanto | Jumat, 29 Maret 2024 | 23:00

Pedagang bahan pokok di Pasar Anyar Kota Tangerang, Jumat 29 Maret 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Di pertengahan bulan Ramadan atau menjelang Lebaran, harga bahan pokok di sejumlah pasar yang ada di Kota Tangerang khususnya Pasar Anyar masih stabil, Jumat 29 Maret 2024.

Jahka, peorang pedagang bahan pokok mengatakan harga sejumlah komoditi belum mengalami kenaikan memasuki pekan ketiga Ramadan.

Seperti cabai rawit harganya Rp50.000 per Kg, bawang merah Rp35.000 per Kg dan bawang putih biasa Rp40.000 per Kg. Hanya cabai merah kriting yang mengalami penurunan dari Rp80.000 per Kg sekarang menjadi Rp40.000. 

"Alhamdulillah di pertengahan bulan puasa ini harganya bahan pokok masih tergolong stabil, belum ada peningkatan tapi pembelian menurun. Mungkin pembeli belum mengetahui kalau para pedagang pindah ke Pasar Mambo," ujarnya.

Sementara itu, pedagang daging sapi, Daeng menjelaskan, untuk daging masih tergolong murah, yang awalnya menjelang Rp150.000 per Kg saat menjelang Ramdan, sekarang jadi Rp130.000 per Kg. 

"Harga daging normal banget masih tergolong murah, belum ada kenaikan. Kemungkinan nanti menjelang 3 hari mau Lebaran pasti ada kenaikan," imbuhnya.

TANGSEL
Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:33

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini bersiap mereplikasi secara masif Program Biopori sebagai upaya mengatasi krisis sampah yang terjadi di wilayah tersebut.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

NASIONAL
BGN Akui MBG Bikin Stok Susu UHT di Minimarket Menipis

BGN Akui MBG Bikin Stok Susu UHT di Minimarket Menipis

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:05

Ketersediaan susu UHT di sejumlah minimarket dilaporkan menipis dalam beberapa hari terakhir. Di beberapa lokasi, rak susu tampak kosong, bahkan ada gerai yang membatasi jumlah pembelian untuk jenis susu tertentu.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill