Connect With Us

KPU Kota Tangerang Libatkan Ormas Kawal Pilkada 2024

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 12 Juli 2024 | 09:11

Sosialisasi terkait pentingnya peran ormas dalam Pilkada serentak 2024, yang berlangsung di Novotel Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Organisasi masyarakat (ormas) di Kota Tangerang diajak untuk berperan aktif dalam Pilkada serentak 2024.

Untuk itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang mengadakan sosialisasi terkait pentingnya peran ormas dalam Pilkada serentak 2024, yang berlangsung di Novotel Tangerang.

Koordinator Divisi Parmas KPU Provinsi Banten Aas Satibi mengatakan, perlunya kolaborasi dan sinergi antara KPU dan ormas untuk memperkuat demokrasi di Kota Tangerang. 

"Jangan hanya petugasnya yang berkualitas, tapi juga masyarakatnya harus berkualitas," ujarnya.

Sementara itu, Ketua KPU Kota Tangerang, Qori Ayatullah, berharap Ormas dapat berperan aktif dalam mengawal Pilkada serentak 2024 di Kota Tangerang. 

Melalui sosialisasi ini, diharapkan tercipta sinergi yang baik antara KPU, ormas, dan masyarakat dalam menyukseskan Pilkada serentak 2024 sehingga menghasilkan pemimpin yang berkualitas.

"Kami berharap adanya peran aktif dari teman-teman ormas dalam mengawal Pilkada serentak 2024, khususnya di Kota Tangerang ini," ungkapnya.

Komisioner KPU Kota Tangerang Yudhis menargetkan, peningkatan partisipasi pemilih hingga 80 persen. 

Menurutnya, kerja sama dengan ormas dapat membantu karena mereka memiliki jaringan hingga tingkat kecamatan bahkan RT/RW. 

"Harapannya, ormas dapat mengawal proses pencocokan dan penelitian (coklit) supaya data yang dihasilkan benar-benar valid," kata Yudhis.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

BANTEN
Andra Soni Bakal Kirim Siswa Bandel di Banten ke Barak Militer

Andra Soni Bakal Kirim Siswa Bandel di Banten ke Barak Militer

Rabu, 26 November 2025 | 09:37

Gubernur Banten Andra Soni menyebut akan menerapkan pembinaan disiplin bagi pelajar yang dianggap perlu pendampingan khusus.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

KAB. TANGERANG
PLN UID Banten Tuntaskan 165 Titik Pemeliharaan Tanpa Padam di Teluknaga Tangerang

PLN UID Banten Tuntaskan 165 Titik Pemeliharaan Tanpa Padam di Teluknaga Tangerang

Selasa, 25 November 2025 | 19:51

PLN UID Banten merampungkan rangkaian pemeliharaan jaringan listrik tanpa pemadaman di wilayah UP3 Teluknaga, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill